Peran Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kecamatan Bandar Masilam dalam Membentuk Peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ)

Syahid, Ibnu (2023) Peran Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kecamatan Bandar Masilam dalam Membentuk Peserta Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
Cover_.pdf

Download (580kB)
[img] Text
BAB_1.pdf

Download (320kB)
[img] Text
Bab_2.pdf

Download (376kB)
[img] Text
Bab_3.pdf

Download (162kB)
[img] Text
Bab_4_.pdf

Download (225kB)
[img] Text
Bab_5.pdf

Download (58kB)
[img] Text
Daftar_pustaka.pdf

Download (184kB)

Abstract

Skripsi dengan judul PERAN LEMBAGA PENGEMBANGAN TILAWATIL QURAN (LPTQ) DALAM MEMBENTUK PESERTA MUSABAQAH TILAWATIL QURAN (MTQ) ini dilatarbelakangi bahwasanya LPTQ adalah lembaga ataupun wadah yang berfungsi untuk menafsirkan Alquran dalam kehidupan masyarakat. Salah satu program yang dilaksanakan LPTQ adalah Musabaqah Tilawatil Quran atau biasa disingkat MTQ. Dengan dilaksanakannya MTQ dapat membangkitkan gairah masyarakat dan generasi muda di Kecamatan Bandar Masilam dalam membaca, memahami serta mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari hari. Sehingga menjadikan masyarakat dan generasi muda yang Qurani, sampai terbentuklah peserta-peserta Musabaqah yang berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran LPTQ dan kendala yang dialami LPTQ dalam menjalankan program-programnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian lapangan (field research), yaitu penulis turun langsung kelapangan untuk mencari data yang diperlukan sesuai dengan masalah yang diteliti, diolah melalui proses koleksi data, klasifikasi data dan interpretasi data dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa LPTQ Kecamatan Bandar Masilam memiliki pengaruh yang sangat besar dalam kehidupan masyarakat. LPTQ Kecamatan Bandar Masilam berupaya semaksimal mungkin dalam menjalankan tugas-tugasnya. LPTQ bekerjasama dengan guru-guru mengaji, instansi-instansi Alquran, sekolah-sekolah, dan pemerintah setempat untuk memudahkan dalam menjalankan tugas-tugasnya. Namun LPTQ Kecamatan Bandar Masilam belum bisa dikatakan berkembang secara pesat, akan tetapi LPTQ Kecamatan Bandar Masilam mengalami perubahan yang baik di setiap tahunnya dilihat dari beberapa prestasi peserta musabaqah yang bertambah. Adapun kendala yang dialami ialah kendala dana dan kendala sumber daya manusia.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: LPTQ, MTQ, Peran
Subjects: 2X1 AL QURAN DAN ILMU TERKAIT
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Ilmu Al-quran dan Tafsir > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Habiba Nur Maulida
Date Deposited: 20 May 2024 02:35
Last Modified: 20 May 2024 02:35
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/22388

Actions (login required)

View Item View Item