Upaya Guru Bk Dalam Meningkatkan Perilaku Sopan Santun Siswa Dalam Berbahasa Di SMA Negeri 1 Batang Kuis Tahun Ajaran 2019/2020

Cahyani, Erdina (2020) Upaya Guru Bk Dalam Meningkatkan Perilaku Sopan Santun Siswa Dalam Berbahasa Di SMA Negeri 1 Batang Kuis Tahun Ajaran 2019/2020. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
SKRIPSI ERDINA CAHYANI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Batang Kuis. Adapun tujuannya adalah 1). Untuk mengetahui bagaimana perilaku sopan santun siswa dalam berbahasa di SMA Negeri 1 Batang Kuis. 2). Untuk mengetahui bagaimana upaya guru BK dalam meningkatkan perilaku sopan santun siswa dalam berbahasa di SMA Negeri 1 Batang Kuis. 3). Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat guru BK dalam upaya meningkatkan perilaku sopan santun siswa dalam berbahasa di SMA Negeri 1 Batang Kuis! Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriftif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pengamatan langsung/observasi, wawancara dan dokumentasi terhadap Upaya Guru Bk Dalam Meningkatkan Perilaku Sopan Santun Siswa Dalam Berbahasa Di SMA Negeri 1 Batang Kuis Tahun Ajaran 2019/2020. Analisis ada menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dapat diperoleh hasil bahwa: 1). Perilaku sopan santun siswa dalam berbahasa di SMA Negeri 1 Batang Kuis dapat dipahami bahwa masi ada beberapa siswa belum menerapkan perilaku sopan santun ketika berbicara. Dengan adanya perilaku sopan santun dalam berbahasa, siswa dapat mengatur diri bagaimana siswa harus bersikap, berperilaku, berbicara secara tepat dilingkungan nya. 2). Upaya guru BK dalam meningkatkan perilaku sopan santun siswa dalam berbahasa yaitu dengan memberikan contoh perilaku yang baik ketika berbicara kepada siswa/I , serta memberikan bimbingan kepada siswa/I yang kedapatan berperilaku atau berbicara dengan kurang sopan. Upaya yang dilakukan guru BK dapat dikatakan cukup efektif dan berjalan dengan baik, dikarenakan guru BK dapat menguasai teknik serta pendekatan yang digunakan dalam bimbingan dan konseling. 3). Faktor yang menjadi pendukung dan penghambat bagi guru BK adalah adanya kerja sama guru BK dengan guru mata pelajaran, Dengan adanya informasi yang diberikan guru mata pelajaran atau wali kelas sangat membantu bagi guru BK dalam memberikan layanan kepada siswa untuk meningkatkan perilaku sopan santunnya dalam berbahasa. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kebiasaan berbahasa siswa yang kurang terkontrol, lingkungan keluarga yang kurang mendukung, dan juga tidak ada jadwal yang di tetapkan bagi guru BK untuk masuk kelas.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Guru BK, Prilaku Sopan Santun dan Berbahasa
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 374 Adult education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 05 Aug 2022 09:44
Last Modified: 05 Aug 2022 09:44
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14720

Actions (login required)

View Item View Item