Perbedaan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Pemahaman Konsep Matematis Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling pada Materi Program Linear di Kelas XI SMA Negeri 1 Kutacane

Husein, Ramadhika Farhan (2021) Perbedaan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Pemahaman Konsep Matematis Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling pada Materi Program Linear di Kelas XI SMA Negeri 1 Kutacane. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
Skripsi Ramadhika Farhan H.pdf

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bermaksud guna mengetahui apakah terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemahaman konsep matematikaasiswaayanggdiajar dengan menggunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling di kelas XI SMA Negeri 1 Kutacane. Penelitian ini menggunakan penelitian secara kuantitatif, dengan jenis penelitian quasi eksperimen. Populasi penelitiannya adalah semua kelas XI SMA Negeri 1 Kutacane tahun ajaran 2021-2022 dengan jumlah 8 kelas. Sampel yang digunakan oleh peneliti adalah kelas XI IPA Inti 1 dan XI IPA Inti 2 dengan cara cluster random sampling yang masing-masing kelas berjumlah 30 siswa untuk dijadikan kelas eksperimen I dan II. Instrumen tes yang digunakan untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa adalah dengan menggunakan tes berbentuk uraian. Analisis data dilakukan dengan cara analisis varians (ANAVA). Hasil temuan ini menunjukkan: 1) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling pada materi Program Linear ; 2) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling pada materi Program Linear ; 3) Terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling pada materi Program Linear. Simpulan dalam penelitian ini menjelaskan bahwa terdapat perbedaan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa yang diajar dengan model pembelajaran model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing dan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Berpikir Kritis, Kemampuan Pemahaman Konsep, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Drilling
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 05 Jul 2022 07:39
Last Modified: 05 Jul 2022 07:39
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14269

Actions (login required)

View Item View Item