Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV Pada Pembelajaran Tematik Di SD Negeri 104254 Sidodadi Ramunia

Aisyah, Siti (2020) Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV Pada Pembelajaran Tematik Di SD Negeri 104254 Sidodadi Ramunia. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SITI AISYAH (0306162122).pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Pemilihan model pembelajaran yang tepat membantu peserta didik memahami dengan caranya sendiri akan menghasilkan siswa yang aktif dan kretif. Model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) merupakan salah satu model pembelajaran yang dirancang dan dikembangkan untuk mengembangkan kemampuan peserta didik dalam memecahkan masalah dan melatih untuk berfikir kritis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) terhadap hasil belajar siswa kelas IV pada pembelajaran Tematik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian adalah Quasi Eksperimen (Eksperimen Semu). Desain yang digunakan dalam penelitian adalah Quasi Eksperimen. Dalam desain ini sampel dipilih menggunakan total sampling. Sampel yang digunakan adalah seluruh siswa kelas IVdi SD Negeri 104254 yang berjumlah 63 siswa, yang terdiri dari 27 siswa kelas IVA sebagai kelas eksperimen dan 36 siswa kelas IV B sebagai kelas kontrol. Temuan penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan dari penggunaan model Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) terhadap hasil belajar Tematik materi mengenali keragaman bahasa daerah di Indonesia di SD Negeri 104254 Sidodadi Ramunia. Dianalisis dengan uji Wilcoxon dan diperoleh hasil bahwa Asym Sig< taraf signifikan yaitu 0,001<0,005, sehingga terdapat perbedaan hasil pretest dan posttest dengan menggunakan Model pembelajaran tersebut. Sebagai hasil akhir dilakukan uji hipotesis Mann-Whitney dan diperoleh hasil signifikansi lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,001<0,005 sehingga berdasarkan kriteria pengambilan keputusan maka H o ditolak dan H a diterima

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Siti Masitah
Date Deposited: 26 Apr 2021 06:55
Last Modified: 26 Apr 2021 07:06
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11458

Actions (login required)

View Item View Item