Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Terhadap Perilaku Sosial Pada Anak Usia 5-6 Tahun Di RA Umar Mirza Tahun Ajaran 2019/2020

Hasibuan, Nurmiyanti (2020) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Terhadap Perilaku Sosial Pada Anak Usia 5-6 Tahun Di RA Umar Mirza Tahun Ajaran 2019/2020. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI NURMIYANTI HASIBUAN.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Terhadap Perilaku Sosial Pada Anak Di RA Umar Mirza, 2) PengaruhMetode Pembelajaran Tanya Jawab Terhadap Perilaku Sosial Pada Anak Di RA Umar Mirza, 3) Perbedaan Pengaruh antara Model pembelajaran make a match dengan metode tanya jawab terhadap perilaku sosial pada anak usia 5-6 tahun di RA Umar Mirza Tahun Ajaran 2019/2020. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, jenis penelitian menggunakan Quasi Eksperimen Design, dimana dengan menggunakan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Jumlah populasi anak adalah 64 anak. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel 20 anak dikelas eksperimen dan 20 anak dikelas kontrol. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi, teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis (menggunakan uji-t). Hasil penelitian ini adalah 1) adanya pengaruh model pembelajaran make a match terhadap perilaku sosial anak pada usia 5-6 tahun di RA Umar Mirza dengan nilai Thitung = 37,66 > Ttabel = 2,101. 2) ada pengaruh metode pembelajaran tanya jawab terhadap perilaku sosial anak pada usia 5-6 tahun di RA Umar Mirza dengan Thitung = 7,037 > Ttabel = 2,101. 3) adanya perbedaan pengaruh antara model pembelajaran make a match dengan metode tanya jawab terhadap interaksi sosial anak pada usia 5-6 tahun di RA Umar Mirza dengan nilai Thitung = 3,390 > Ttabel = 2,021.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 19 Mar 2021 06:26
Last Modified: 19 Mar 2021 06:26
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11085

Actions (login required)

View Item View Item