Kemandirian Belajar Matematika Dan Self Concept Siswa Kelas X Pada Saat Learn From Home Tanggap Darurat COVID-19 Di Desa Sayur Maincat

Yuliani, Ayu Fronika (2021) Kemandirian Belajar Matematika Dan Self Concept Siswa Kelas X Pada Saat Learn From Home Tanggap Darurat COVID-19 Di Desa Sayur Maincat. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI AYU FRONIKA YULIANI PDF.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kemandirian belajar matematika dan self concept siswa di kelas X pada saat Learn From Home tanggap darurat covid-19 di desa Sayur Maincat. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Dengan jumlah informan sebanyak 15 orang siswa yang sekolah di usia kelas X Sekolah Menengah atas di wilayah desa Sayur Maincat. Peneliti melakukan pengumpulan data dengan catatan lapangan yang diperoleh melalui observasi, wawancara, pemberian angket, dan dokumentasi dari sekolah yang akan di analisis terlebih dahulu agar diketahui maknanya dengan cara mengumpulkan data, menyusun data dan menggabungkan data, mereduksi, menarik kesimpulan dan menyajikan data selama proses penelitian berlangsung. Selanjutnya peneliti akan memproses pengorganisasian, mengurutkan serta mengkategorikan data berdasarkan temuan yang di dapatkan. Hasil temuan ini menunjukkan: (1) Pembelajaran dengan metode daring menjadi solusi saat darurat Covid-19. (2) Metode pembelajaran daring kurang efektif dilakukan di desa Sayur Maincat karena minimnya sarana dan prasarana pendukung. (3) Kemandirian belajar siswa di desa Sayur Maincat masih harus menjadi masalah yang harus di perhatikan lebih oleh orang tua dan guru. Peserta didik tidak akan belajar jika tidak di di arahkan oleh guru terlebih dahulu. (4) Self Concept siswa pada pelajaran Matematika kategorikan dalam kategori sedang berdasarkan hasil perhitungan angket yang dilakukan oleh peneliti.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 19 Mar 2021 03:24
Last Modified: 19 Mar 2021 03:24
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11059

Actions (login required)

View Item View Item