Pengaruh Strategi Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Kelas V Di SD Swasta Al-Hidayah Medan

Harahap, Afri Alni (2020) Pengaruh Strategi Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Kelas V Di SD Swasta Al-Hidayah Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
ACC SKRIPSI BENAR 2-1-dikonversi.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengaruh Strategi Pembelajaran Discovery Learning terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPA Kelas V di SD Swasta Al-Hidayah Medan”. Model pembelajaran merupakan cara- cara yang ditempuh oleh guru secara sistematis dalam mempersiapkan situasi pembelajaran yang menyenangkan dan mendukung bagi kelancaran proses belajar dan tercapainya prestasi belajar yang memuaskan. Untuk mencapai hal- hal tersebut maka guru harus dapat memilih dan mengembangkan model pembelajaran yang tepat, efisien dan efektif sesuai kebutuhan siswa serta materi yang diajarkan. Pemilihan model pembelajaran yang tepat akan mempengaruhi belajar sehingga siswa benar- benar memahami materi yang diajarkan. Dalam Penelitian ini Penulis menggunakan metode metode eksperimen. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah pre test dan pos test. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh model pembelajaran discovery leanring terhadap hasil belajar siswa kelas V SD Swasta Al-Hidayah Medan. Berdasarkan hasil perhitungan, nilai rata – rata yang diperoleh siswa mencapai 68,16 dengan nilai tertinggi 80, nilai terendah 50 dan dengan standar deviasi 8,95. Setelah diberikan perlakuan yang berbeda, dimana pada kelas diberikan Model Pembelajaran Discovery Learing, dan diakhir pertemuan diberikan post test untuk mengetahui kemampuan siswa dan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang terjadi setelah menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learing. Berdasarkan hasil perhitungan nilai rata – rata yang diperoleh siswa mencapai 79,16 dengan nilai tertinggi 100, nilai terendah 70 dan dengan standar deviasi mencapai 8,41.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 21 Feb 2021 02:52
Last Modified: 21 Feb 2021 02:52
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10849

Actions (login required)

View Item View Item