Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Multi Item Dengan Menggunakan Metode Economic Order Quantiy

Anidah, Anidah (2020) Analisis Pengendalian Persediaan Bahan Baku Multi Item Dengan Menggunakan Metode Economic Order Quantiy. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ANIDAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pengendalian persediaan bahan baku telah memberikan dampak positif untuk mendukung kelancaran proses produksi dalam peningkatan keuntungan perusahaan salah satunya produksi pakan ternak ayam pada PT. Mabar Feed Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan jumlah pemesanan ekonomis persediaan bahan baku multi item pakan ternak ayam, dan membandingan pengendalian persediaan bahan baku multi item pakan ternak ayam yang digunakan perusahaan dengan pengendalian persediaan multi item pakan ternak ayam menggunakan metode EOQ. Dalam penelitian ini untuk menganalisis data terlebih dahulu digunakan uji normalitas data dengan uji Lilliefors dimana data berdistribusi normal. Total biaya persediaan bahan baku menurut PT Mabar Feed Indonesia sebesar Rp. 5.853.471.202,0 biaya tersebut lebih besar jika dibandingkan dengan biaya yang diperoleh dengan metode EOQ yaitu sebesar Rp.2.560.673.953,9 dan dapat dilakukan penghematan sebesar Rp.3.292.797.248,1 dari biaya persediaan bahan baku menurut PT. Mabar Feed Indonesia.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 05 Oct 2020 05:23
Last Modified: 05 Oct 2020 05:23
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/9611

Actions (login required)

View Item View Item