Pengaruh Nilai Tukar Rupiah Dan Harga CPO Internasional Terhadap Volume Ekspor CPO Indonesia

Fahrizal, Fahrizal (2019) Pengaruh Nilai Tukar Rupiah Dan Harga CPO Internasional Terhadap Volume Ekspor CPO Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Minyak kelapa sawit adalah salah satu minyak yang paling banyak dikonsumsi dan di produksi di dunia, minyak yang murah, mudah di produksi dan sangat setabil digunakan untuk berbagai varian makanan, komestik, produk kebersihan dan juga sebagai sumber biofuel atau biodiesel. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh nilai tukar rupiah dan harga CPO internasional terhadap volume ekspor CPO Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang di peroleh dari Badan Pusat Statistik, Kementrian Perdagangan Indonesia dan dinas atau instansi terkait dengan deret waktu (time series) Januari 2012- Januari 2017. Adapun model analisi yang di gunakan adalah model Regresi Linier Berganda dengan menggunakan Eviews 8 sebagai alat estimasi. Hasil analisis dari data penelitian menunjukan bahwa variabel nilai tukar berpengaruh positif dan signifikan terhadap volume ekspor CPO Indonesia, sedangkan harga CPO internasional memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap volume ekspor CPO Indonesia. Kemudian hubungan antara variabel independent mampu menjelaskan mengenai variabel dependen sebesar 81,85% dan 18,15 lainnya di jelaskan oleh variabel lain di luar model.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 05 Oct 2020 04:19
Last Modified: 05 Oct 2020 04:19
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/9608

Actions (login required)

View Item View Item