Pengaruh pertumbuhan ekonomi dan konsumsi energi terhadap kualitas lingkungan ditinjau melalui emisi karbondioksida di Indonesia tahun 2008-2017

Harahap, Yunita Shara (2020) Pengaruh pertumbuhan ekonomi dan konsumsi energi terhadap kualitas lingkungan ditinjau melalui emisi karbondioksida di Indonesia tahun 2008-2017. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi Lengkap Yunita Shara Harahap.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Masalah kualitas lingkungan sudah menjadi masalah bagi seluruh negara di dunia terutama di negara berkembang. Indonesia sebagai negara berkembang ternyata memiliki peningkatan pada emisi karbondioksida. Banyak hal yang menyebabkan kualitas lingkungan di suatu negara semakin buruk diantaranya ialah pertumbuhan ekonomi dan konsumsi energi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pertumbuhan Ekonomi dan Konsumsi Energi secara simultan terhadap Kualitas Lingkungan ditinjau melalui Emisi Karbondioksida Tahun 2008-2017. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan metode OLS (Ordinary Least Square). Teknik analisis data menggunakan model regresi linier berganda yang didukung dengan uji asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koefisien determinasi (R square) variabel bebas terhadap variabel terikat adalah sebesar 0,8569 atau 85,69 sedangkan sisanya 14,31%. Hasil yang diperoleh adalah Pertumbuhan ekonomi berhubungan positif dan berpengaruh signifikan terhadap kualitas lingkungan ditinjau melalui emisi karbondioksida. Sedangkan Konsumsi Energi berhubungan negatif dan berpengaruh signifikan terhadap kualitas lingkungan ditinjau melalui emisi karbondioksida di Indonesia Tahun 2008-2017. Sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa Pertumbuhan Ekonomi dan Konsumsi Energi dapat mempengaruhi tingkat Emisi Karbondioksida di Indonesia.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan Ekonomi, Konsumsi Energi, Emisi Karbondioksida
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Misdar Piliang
Date Deposited: 18 Sep 2020 05:28
Last Modified: 18 Sep 2020 05:28
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/9527

Actions (login required)

View Item View Item