Manajemen Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Galang Dalam Pelaksanaan Bimbingan Pranikah

Wicaksono, Abdi Putra (2020) Manajemen Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Galang Dalam Pelaksanaan Bimbingan Pranikah. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ABDI PUTRA WICAKSONO.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Adanya pelaksanaan kegiatan bimbingan pranikah yang pernah dilaksanakan 2 kali oleh KUA Kecamatan Galang di tahun 2018 mengalami jumlah penurunan peserta. Hal ini terlihat dari jumlah peserta pada pelaksanaan bimbingan pranikah pertama hanya diikuti oleh 29 orang peserta dan pelaksanaan yang kedua menjadi 18 orang. Pada tahun 2019 KUA Kecamatan Galang tidak lagi melaksanakan program bimbingan pranikah di Kecamatan Galang, mereka lebih memilih bergabung dengan KUA Kecamatan Lubuk Pakam untuk mengikuti program bimbingan pranikah dengan cara mengirimkan peserta dari Kecamatan Galang sebanyak 7-10 pasangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pelaksanaan bimbingan pranikah yang diterapkan KUA Kecamatan Galang dan untuk mengetahui faktor kegagalan serta faktor keberhasilan yang dicapai dari pelaksanaan bimbingan pranikah dengan menggunakan metode penelitian kualitatif melalui cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini yaitu adanya manajemen pelaksanaan yang diterapkan KUA Kecamatan Galang sebagai persyaratan yang harus dipenuhi calon pengantin sebelum menikah. Terdapat faktor kegagalan yang terjadi dari pelaksanaan bimbingan pranikah disebabkan penurunan jumlah peserta. Sedangkan faktor keberhasilan yang dicapai, yaitu dapat memberikan pengetahuan bagi calon pengantin mengenai keluarga sakinah serta mampu mengelola konflik dalam berumah tangga. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa peneliti menemukan pihak KUA Kecamatan Galang kurang efektif dalam menerapkan manajemen pelaksanaan bimbingan pranikah. Sebagaimana hal ini terlihat dari pelaksanaan bimbingan pranikah yang sudah pernah dilaksanakan mengalami jumlah penurunan peserta bimbingan pranikah. Untuk selanjutnya diharapkan Kementerian Agama perlu memberikan bekal bagi para Kantor Urusan Agama yang dinaunginya agar lebih efektif dalam meningkatkan manajemen pelaksanaan bimbingan pranikah di semua Kantor Urusan Agama.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 651 Office services
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 15 Aug 2020 07:25
Last Modified: 15 Aug 2020 07:25
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/9255

Actions (login required)

View Item View Item