Analisis Faktor Berhubungan Dengan Tindakan Imunisasi Campak Pada Batita Di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan

Siregar, Putra Apriadi and Agustina, Dewi and Rochadi, R. Kintoko (2020) Analisis Faktor Berhubungan Dengan Tindakan Imunisasi Campak Pada Batita Di Wilayah Kerja Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Fakultas Kesehatan Masyarakat UINSU Medan.

[img]
Preview
Text
Laporan Penelitian Imunisasi Batita.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Imunisasi campak menjadi salah satu cara untuk menurunkan kejadian campak. Pemberian imunisasi campak saat ini masih menjadi polemik karena pencapaian imunisasi campak masih sangat rendah bahkan dibawah 90%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis faktor berhubungan dengan tindakan imunisasi campak pada batita di wilayah kerja Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Penelitian ini menggunakan design crossectional (potong lintang). Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan . Sampel penelitian ini yaitu sebanyak 91 orang ibu yang memiliki anak batita. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji chi-square. Hasil analisis statistik dengan menggunakan uji chi square menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara umur ibu (p <0.05), pendidikan ibu (p<0.002), paritas (p<0.021), pengetahuan (p<0.031), sikap ibu (p<0.0001), informasi jadwal imunisasi (p<0.010) dengan pemberian imunisasi campak pada batita (usia 12-35 bulan) di wilayah kerja Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Petugas kesehatan Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan lebih aktif dalam memberikan informasi dan penyuluhan mengenai pentingnya pemberian imunisasi campak kepada anak. Petugas kesehatan aktif dalam memberikan informasi dan penyuluhan tentang jadwal pemberian imunisasi campak di wilayah kerja Puskesmas Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Jenis Item: Lainnya
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine
Divisions: Laporan Penelitian (Research Report)
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 11 May 2020 03:34
Last Modified: 12 May 2020 21:41
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/8774

Actions (login required)

View Item View Item