Pola Komunikasi Badan Kenaziran Masjid (BKM) Agung At-Taqwa Kutacane Menuju Icon Wisata Di Aceh Tenggara

Santy, Santy (2019) Pola Komunikasi Badan Kenaziran Masjid (BKM) Agung At-Taqwa Kutacane Menuju Icon Wisata Di Aceh Tenggara. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skrpsi lengkap santy.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan: pertama, untuk memngetahui Pola Komunikasi Badan Kenaziran Masjid (BKM) Agung At-Taqwa Kutacane Aceh Tenggara. Kedua untuk mengetahui keberhasilan dan hambatan Pola Komunikasi Badan Kenaziran Masjid (BKM) Agung At-Taqwa Kutacane Aceh Tenggara, untuk mengetahui solusi Badan Kenaziran Masjid (BKM) dalam Pola Komunikasi Masjid Agung At-Taqwa dalam menuju Icon Wisata di Aceh Tenggara. Penelitian ini merupakan penelitian di lapangan dengan jenis penelitian kualitatif (Qualitative research) yaitu penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami tentang subjek penelitian misalnnya prilaku, persepsi, motivasi, tindakan dan lain-lain secara holitik. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Kemudian, teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan tiga tahap, yakni: redukasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dalam penelitian ini, peneliti menemukan pola komunikasi yang digunakan oleh para Badan Kenaziran Masjid (BKM) komunikasi antar pribadi (Interpersonal comunication) dan komunikasi kelompok. Dengan ini komunikasi sesama Badan Kenaziran Masjid sangat efektif. Dengan merujuk kepada ide-ide, gagasan dan kreatifitas yang dimiliki. Keberhasilan pola komunikasi, yang menjadi keberhasilannya adalah dengan menjaga kekompakan sesama (BKM) dalam hal ini sangatlah berpengaruh terhadap Masjid, program Masjid akan terlaksana dengan adanya komunikasi yang baik. Hambatan dan Soslusi Badan Kenaziran Masjid (BKM) dalam pola komunikasi Masjid Agung At-Taqwa menuju Icon wisata di Aceh Tenggara. Yang menjadi hamabatanya tidak terlalu rumit karna dari segi komunikasi (BKM) sangat efektif, dan dari segi fasilitas Masjid Agung At-Taqwa di dukung oleh pemerintah. Dan solisinya adalah sebagai (BKM) meningkatkan komunikasi yang lebih baik, pembangunan dan menjaga fasilitas yang baik maupun di dalam dan diluar Masjid Agung At-Taqwa agar Majid tersebut manjadi simbol Icon wisata hegemoni di Aceh Tenggara.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social intercd /ction
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 03 Feb 2020 07:40
Last Modified: 03 Feb 2020 07:40
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/8186

Actions (login required)

View Item View Item