Efektivitas Pelaksanaan Isbat Nikah Oleh Pengadilan Agama Lubuk Pakam (Berdasarkan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2015)

Siregar, Asrinawati Oktavia (2019) Efektivitas Pelaksanaan Isbat Nikah Oleh Pengadilan Agama Lubuk Pakam (Berdasarkan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2015). Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
TESIS_BENAR-1 ASRINA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam tentang: 1. Efektivitas Pelaksanaan Isbat nikah berdasarkan Peraturan mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2015 oleh Pengadilan Agama Lubuk Pakam. 2. Mengetahui faktor pendukung dan Penghambat Pelaksanaan Isbat nikah terpadu di Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Adapun metode yang digunakan dalam Penulisan ini yaitu metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan observasi dan dokumentasi dengan hakim, staf pegawai Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Kepala Kantor Urusan Agama kecamatan Hamparan Perak dan Para pihak yang mengikut sidang Isbat nikah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Efektivitas Pelaksanaan sidang Isbat tersebut sudah sangat efektif yaitu dengan rasio efektivitasnya diatas 80 dilihat dari tingkat capaiannya. Dengan adanya pelaksanaan Sidang Isbat nikah ini sangat membantu masyarakat pencari keadilan dalam memperoleh status hukum, Selain itu dalam pelaksanaan isbat nikah terpadu seluruh jenjang struktural Pengadilan mulai dari Mahkamah Agung Pengadilan Tinggi Agama dan Pengadilan Agama sepakat bahwa sidang Isbat nikah terpadu penting untuk dilaksanakan dan menjadi motivasi hukum bagi hakim Pengadilan Agama Lubuk Pakam karena rasa tanggung jawab hakim untuk memenuhi dan memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat pencari keadilan. Adapun yang menjadi faktor pendukung dari pelaksanaan Sidang Isbat nikah di Pengadilan Agama yaitu respon dan antusias masyarakat sangat baik dalam mengikuti sidang Isbat terpadu. Adapun yang menjadi hambatan yang dihadapi adalah Pertama, panitia hanya mempunyai sedikit waktu dari tenggang waktu yang ditentukan untuk mendata para pihak sangat singkat, Kedua, kendala disaat proses sidang isbat nikah terpadu oleh hakim Pengadilan Agama Lubuk Pakam ada beberapa para pihak yang tidak transparan dalam memberikan informasi kepada hakim yang bertugas terkait status pernikahannya.

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.3 Hukum Perkawinan / Munakahat > 2X4.31 Nikah
Divisions: Program Pasca Sarjana > Program Magister > Thesis Master
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 02 Jan 2020 08:22
Last Modified: 02 Jan 2020 08:22
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7949

Actions (login required)

View Item View Item