Penafsiran Muhammad Mutawalli Sya’rawi Tentang Homoseksual (Kajian Tafsir Tematik).

Panggabean, Anisa (2019) Penafsiran Muhammad Mutawalli Sya’rawi Tentang Homoseksual (Kajian Tafsir Tematik). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi Anisa Panggabean.pdf

Download (956kB) | Preview

Abstract

Didalam penelitian ini metode yang digunakan adalah penelitian kepustakaan, yang dilakukan dengan cara mendapatkan data melalui buku-buku yang berhubungan dengan objek yang dibahas. Adapun sumber data primer yang digunakan adalah kitab tafsir Sya’rawi karangan Muhammad Mutawalli Sya’rawi sedangkan yang menjadi sumber sekundernya diperoleh dari berbagai literatur, jurnal, artikel, buku-buku, dan referensi lain yang berkenaan dengan Homoseksual. Adapun yang dapat diambil dari pengetahuan ini bahwasanya homoseksual adalah suatu aktivitas seksual yang dilakukan oleh seorang laki-laki dengan lelaki lainnya (sesama jenis) untuk melampiaskan nafsu seksualnya (berhubungan seksual dengan sesama jenis). Yang mana perilaku menyimpang ini telah ada sejak zaman Nabi Luth dan masih terus berkembang hingga saat ini. Bahkan di era milenial sekarang mereka tidak malu-malu lagi untuk menunjukan keeksistensiannya. Tidak hanya itu perbuatan yang sangat dilaknat Allah ini bahkan sudah mulai dilegalkan di berbagai negara eropa atas dalih Hak Asasi Manusia. Sedangkan menurut Muhammad Mutawalli Sya’rawi didalam tafsirnya ia menjelaskan bahwasanya homoseksual adalah sebuah perbuatan seksual menyimpang yang sangat kotor. Orang-orang yang melakukan perilaku tercela ini, melakukannya karena dorongan nafsu yang tidak lagi sehat dan normal. Mereka telah melampaui batas karena telah menyalurkan syahwatnya dalam keadaan yang tidak lagi normal.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X1 AL QURAN DAN ILMU TERKAIT
2X1 AL QURAN DAN ILMU TERKAIT > 2X1.3 Tafsir Al-Quran > 2X1.32 Menurut Ahli Sunah
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Ilmu Al-quran dan Tafsir > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Triana Santi
Date Deposited: 31 Dec 2019 02:54
Last Modified: 31 Dec 2019 02:54
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7918

Actions (login required)

View Item View Item