Lubis, Ismail Marzuki (2019) Pengaruh Bagi Hasil, Promosi, dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Nasabah Menggunakan Tabungan Mudharabah Pada Bank Muamalat Cabang Balaikota Meda. Skripsi thesis, Universitas islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
skripsi lengkap ismail.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Promosi dan kualitas pelayanan merupakan esensi paling penting bagi kelangsungan hidup suatu badan usaha, begitu juga dengan bagi hasil pada bank syariah. Bank syariah adalah industri jasa yang berlandaskan prinsip-prinsip syariah, dimana mayoritas orang Indonesia memilih bank syariah untuk melakukan transaksi berdasarkan pelayanan yang baik promosi yang maksimal dan tingkat bagi hasil yang baik serta bersaing dengan bank syariah lainnya terhadap keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta menganalisis pengaruh bagi hasil, promosi, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah. Penelitian ini menggunakan data primer yang diolah dengan cara menyebarkan kuesioner kepada nasabah yang menggunakan tabungan mudharabah pada Bank Muamalat Cabang Balaikota Medan yang berjumlah 97 sampel. Dari uji analisis regresi linear berganda dengan menggunakan software SPPS , hasil dari penelitian ini menunjukkan Variabel bagi hasil (X1) memiliki t hitung yang lebih besar dari t tabel (3.393 > 1,661) dan taraf signifikan yang lebih kecil dari (0,001 < 0,05). Varibel promosi (X2) memiliki nilai t hitung yang lebih besar dari t tabel (3.278 > 1,661) dan taraf signifikan yang lebih kecil dari (0,001 < 0,05). Variabel kualitas pelayanan (X3) memiliki thitung yang lebih besar dari t tabel (2.672 > 1,661) dan taraf signifikan yang lebih kecil dari (0,009 < 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa variabel bagi hasil, peomosi, dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah yang berarti (Ha2 ) diterima. Berdasarkan f tabel sebesar 2.70, maka f hitung > ftabel yaitu 37.246 > 2.70. Hal ini berarti secara simultan (bersama sama) terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel bagi hasil, promosi, dan kuali tas pelayanan terhadap keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah pada Bank Muamalat Cabang Balaikota Medan. Pada tabel model summary nilai RSquare = 0,651 (65,1%) yang berarti menjelaskan pengaruh bagi hasil, promosi, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan nasabah menggunakan tabungan mudharabah sebesar 65,1% dan sisanya sebesar 0,349 (34,9%) dapat dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel yang digunakan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Bagi Hasil, Promosi, Bagi Hasil, dan Keputusan Nasabah |
Subjects: | 2X4 FIQH 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Yuliarita Yuliarita |
Date Deposited: | 19 Dec 2019 07:05 |
Last Modified: | 19 Dec 2019 07:05 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7779 |
Actions (login required)
View Item |