Analisis Sistem Pengendalian Internal Dalam Peningkatan Kualitas Laporan Keuangan Pada PT. Bima Desa Sawita

Maghfirah, Dina (2019) Analisis Sistem Pengendalian Internal Dalam Peningkatan Kualitas Laporan Keuangan Pada PT. Bima Desa Sawita. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_DINA MAGHFIRAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penyajian laporan keuangan diatur dalam PSAK No. 1. Penyajian laporan keuangan yang terstruktur secara baik dan benar akan menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas. Dalam memenuhi karakteristik laporan keuangan dari segi kualitas, perusahaan harus menerapkan sistem pengendalian internal. Dengan adanya sistem pengendalian internal yang efektif diharapkan dapat membantu pihak perusahaan dalam menjaga asetnya, menjamin tersedianya pelaporan keuangan dan manajerial yang dapat dipercaya, serta mengurangi resiko terjadinya kerugian. Namun yang menjadi masalah pada PT. Bima Desa Sawita adalah penerapan SOP yang belum sempurna sebagaimana yang diharapkan. Kemudian masalah lainnya yaitu tentang kesalahan dalam proses pencatatan laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan sistem pengendalian internal pada PT. Bima Desa Sawita, mengetahui kesesuaian laporan keuangan perusahaan tersebut telah disajikan berdasarkan standar PSAK No. 1, dan mengetahui kendala-kendala yang dihadapi dalam menerapkan sistem pengendalian internal. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder yang dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa laporan keuangan PT. Bima Desa Sawita telah sesuai dengan standar PSAK No. 1 sejak tahun 2018 dan sistem pengendalian internal pada PT. Bima Desa Sawita telah dilaksanakan dengan baik sehingga menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas. Sistem pengendalian internal pada perusahaan tersebut terbagi atas dua bagian yaitu finansial audit dan operasional audit. Namun dalam pelaksanaannya masih terdapat beberapa kendala yakni hasil audit yang seringkali terabaikan oleh manajemen perusahaan, masalah jaringan komunikasi antara PKS dan kantor pusat, infrastruktur menuju PKS belum memadai. Kendala lainnya pada kantor pusat yaitu Kepala SPI yang tidak lagi memiliki staff dikarenakan staff lama sudah resign sehingga SPI tidak maksimal dalam melakukan audit. Kemudian penerapan SOP yang belum maksimal. Serta kendala dari segi pengembangan SDM yaitu pelaksanaan pelatihan kerja bagi karyawan tidak dilakukan secara periodik sehingga karyawan masih terkendala dalam menjalankan tugasnya. Dalam menghadapi kendala-kendala tersebut, perusahaan akan selalu melakukan pengawasan secara terus menerus dan melaksanakan pelatihan kepada semua SDM yang ada di PT. Bima Desa Sawita sehingga sistem pengendalian internal yang ada dapat berjalan dengan sebaik-baiknya.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 05 Dec 2019 07:46
Last Modified: 05 Dec 2019 07:46
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7542

Actions (login required)

View Item View Item