Tugas Kepala Desa Dalam Pemberdayaan Masyarakat Menurut Undang-Undang No. 6 Tahun 2014 (Studi Analisis Fiqih Siyasah Di Desa Suka Jaya Kecamatan Besitang Kabupaten Langkat)

Harahap, Elisyapitri Yani (2019) Tugas Kepala Desa Dalam Pemberdayaan Masyarakat Menurut Undang-Undang No. 6 Tahun 2014 (Studi Analisis Fiqih Siyasah Di Desa Suka Jaya Kecamatan Besitang Kabupaten Langkat). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi FiX.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Judul skripsi ini berjudul Tugas Kepala Desa Dalam Pemberdayaan Masyarakat Menurut Undang-Undang No.6 Tahun 2014 (Studi Analisis Fiqih Siyasah Di Desa Suka Jaya Kecamatan Besitang Kabupaten Langkat). Penelitian ini dilatar belakangi oleh Undang-undang No.6 Tahun 2014 yang menjelaskan bahwa salah satu dari tugas kepala desa adalah Menyelenggarakan pemerintahan desa, Melaksanakan pembangunan desa, Melaksanakan pembinaan masyarakat desa, dan Memberdayakan masyarakat desa. Dalam penulisan skripsi ini, penulis membahas mengenai landasan hukum program pemberdayaan masyarakat, analisis program pemberdayaan dan implementasinya serta analisis faktor penunjang dan penghambat dalam pemberdayaan masyarakat. Dalam penelitian ini penulis menggunakan pendekatan kualitatif, dengan menggunakan penelitian yang menghasilkan data deskriptif yaitu metode yang digunakan dengan terjun langsung kelapangan untuk menggambarkan secara terperinci fenomena-fenomena tertentu dan kemudian menganalisanya, serta menginterpretasikan melalui data yang terkumpul. Berdasarkan penelitian yang penulis lakukan tentang Tugas Kepala Desa Dalam Pemberdayaan Masyarakat Menurut Undang-Undang No.6 Tahun 2014 (Studi Analisis Fiqih Siyasah Di Desa Suka Jaya Kecamatan Besitang Kabupaten Langkat) bahwa pemberdayaan yang dilakukan kepala desa sudah berjalan namun tidak semua berhasil, sedangkan faktor penjunjang dan penghambat dalam pemberdayaan masyarakat, sebagai faktor penunjang yaitu: keturunan, kewibawaan dan kekuasaan sedangkan faktor penghambat yaitu kondisi penduduk dan partisipasi masyarakat.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.1 Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Siyasah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 29 Nov 2019 09:25
Last Modified: 29 Nov 2019 09:25
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7447

Actions (login required)

View Item View Item