Eksistensi Pengelolaan Harta Negara Dalam Islam ( Studi Terhadap Dana Desa Berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2016 Tentang Dana Desa Bersumber Dari Apbn)

Nasution, Aisyah (2019) Eksistensi Pengelolaan Harta Negara Dalam Islam ( Studi Terhadap Dana Desa Berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 8 Tahun 2016 Tentang Dana Desa Bersumber Dari Apbn). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (706kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini adalah hasil penelitian penulis yang merupakan penelitian kepustakaan (Library Research), dengan menggunakan metode doktrinal atau normatif dengan meneliti bahan pustaka atau data sekunder untuk meneliti tentang “Eksistensi Pengelolaan Harta Negara Dalam Islam (Studi Terhadap Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Dana Desa Bersumber Dari APBN)”. Skripsi ini bertujuan menjawab bagaimana peraturan pemerintah nomor 8 tahun 2016 tentang dana desa terkait dengan hukum Islam? Data penelitian ini dihimpun melalui penelitian kepustakaan dan selanjutnya dianalisis dengan menggunakan metode normatif dengan pendekatan undang-undang, historis, kompratif dan pendekatan konseptual. Yang selanjutnya akan dianalisis untuk disimpulkan pada keadaan yang lebih khusus dan konkrit. Dalam skripsi ini akan dijelaskan terlebih dahulu bagaimana pengelolaan harta negara dalam Islam, kemudian menjelaskan bagaimana pengelolaan dana desa terkait dengan peraturan pemerintah nomor 8 tahun 2016, serta menganalisis padangan Islam terkait peraturan pemerintah nomor 8 tahun 2016. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa dana desa yang bersumber dari APBN digunakan untuk pemberdayaan masyarakat, pembinaan masyarakat dan pembangunan desa desa menjadikan desa menjadi mandiri. Dalam Islam harta negara disimpan di baitulmal dan digunakan untuk pembelanjaan dan pengeluaran belanja negara Untuk orang fakir miskin,profesionalisme tentara, Untuk menigkatkan supermasi hukum, membiayai sektor pendidikan dalam rangka menciptakan sumber daya manusia yang bertakwa dan berilmu pengetahuan, membayar gaji pegawai dan pejabat Negara, pengembangan infrastuktur dan sarana atau prasarana fisik, meningkatkan kesehatan masyarakat, mewujudkan kesejahteraan umum dan pemerataan pendapatan kekayaan.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.7 Hukum Internasional > 2X4.71 Hukum ketatanegaraan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Siyasah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 28 Nov 2019 06:52
Last Modified: 28 Nov 2019 06:52
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7434

Actions (login required)

View Item View Item