Royani, Royani (2019) Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Inovasi produk UMKM Kerajinan Buket Pasar MMTC Dan Pajak USU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Skripsi Royani, 51151036, Ekonomi Islam.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh orientasi pasar, lingkungan dan keunggulan bersaing terhadap inovasi produk pada UMKM Kerajinan Buket Pasar MMTC Dan Pajak USU. Objek penelitian ini adalah seluruh pedagang kerajinan buket pasar MMTC dan pajak USU. Penelitian ini menggunakan data primer sebagai acuan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik regresi berganda. Metode analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, statistik deskriptif, dan regresi linier berganda dengan presepsi orientasi pasar (X1), lingkungan (X2), keunggulan bersaing (X3), dan inovasi produk (Y). Secara parsial, orientasi pasar tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap inovasi produk kerajinan buket pasar MMTC dan pajak USU, lingkungan dan keunggulan bersaing memiliki pengaruh yang signifikan terhadap inovasi produk kerajinan buket pasar MMTC dan pajak USU. Hal ini dibuktikan dengan hasil nilai probabilitas dari orientasi pasar sebesar 0.704 > 0.05 dengan menggunakan signifikansi (α) 0.05, sedangkan lingkungan dan keunggulan bersaing sebesar 0.001 < 0.05 dan 0.048 < 0.05. sedangkan secara simultan, orientasi pasar, lingkungan dan keunggulan bersaing berpengaruh positif dan signifikan terhadap inovasi produk kerajinan buket pasar MMTC dan pajak USU. Hal ini dibuktikan dengan tingkat signifikansi 0.000 < 0.05. Dalam pengoperasian usahanya juga tidak ada menyimpang dari syariat islam.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Orientasi Pasar, Lingkungan, Keunggulan Bersaing dan Inovasi Produk |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs. Misdar Piliang |
Date Deposited: | 18 Nov 2019 06:38 |
Last Modified: | 18 Nov 2019 06:38 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7265 |
Actions (login required)
View Item |