Haplah, Nurul (2019) Analisis Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Pada PT. Perkebunan Nusantara III Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
SKRIPSI.pdf Download (940kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Analisis Penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Dalam Pada PT. Perkebunan Nusantara III Medan. Metode pengumpulan data untuk penelitian ini adalah: (1) Studi Pustaka, yaitu bertujuan memperoleh teori yang bersangkutan tentang corporate social responsibility, teori tersebut dijadikan perbandingan antara hasil penelitian dan corporate social responsibility yang sebenarnya. (2) studi dokumentasi, yaitu suatu cara untuk memperoleh data dengan menggunakan penyelidikan terhadap buku, dokumen, majalah, dan bahan-bahan tertulis yang berhubungan dengan masalah penelitian. Dan (3) Wawancara, yaitu bertanya langsung kepada pegawai yang bekerja di perusahaan dan kepada sebahagian warga di sekitar. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis interaktif karena data yang ada bersifat kualitatif, maka data akan diproses melalui empat komponen yaitu reduksi data, display data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: PT. Perkebunan Nusantara III (persero) Medan memang telah menerapkan Corporate Social Responsibility, perusahaan telah memberikan bantuan sosial kepada masyarakat dengan berbagai macam sektor sehingga dengan program corporate social responsibility dapat membantu dan memberdayakan masyarakat yang kurang mampu.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Corporate Social Responsibility (CSR). |
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs. Triana Santi |
Date Deposited: | 18 Nov 2019 05:59 |
Last Modified: | 18 Nov 2019 05:59 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7234 |
Actions (login required)
View Item |