Efektivitas Penerapan Metode Al Mau’izhah Al-Hasanah Dalam Membina Akhlak Mulia Siswa di MTs Negeri 4 Bener Meriah.

Aulina, Rizki Wafira (2019) Efektivitas Penerapan Metode Al Mau’izhah Al-Hasanah Dalam Membina Akhlak Mulia Siswa di MTs Negeri 4 Bener Meriah. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Akhlak siswa kelas VIII-A MTs Negeri 4 Bener Meriah, (2) Langkah-langkah yang dilakukan guru BK dalam penerapan metode al-mau’izhah al-hasanah, (3) Efektivitas penerapan metode al-mau’izhah al-hasanah dalam membina akhlak mulia siswa kelas VIII-A. Penelitian ini dilaksanakan di kelas VIII-A di MTs Negeri 4 Bener Meriah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Sebagai subyek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru BK, Wali Kelas dan Siswa kelas VIII-A. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Teknik keabsahan data adalah teknik triangulasi. Hasil penelitian ini adalah (1) Siswa kelas VIII-A memiliki akhlak mulia, seperti mematuhi peraturan sekolah, menghormati guru, tidak bolos saat jam sekolah, menghargai teman, mengikuti proses belajar mengajar dengan baik, hadir tepat waktu ke sekolah, berkata jujur dan mengakui kesalahan yang dilakukannya. (2) Langkah-langkah yang dilakukan guru BK dalam penerapan metode al-mau’izhah al-hasanah yaitu perasaan kasih sayang, berlaku lemah lembut, senantiasa memberikan motivasi dan dorongon kepada siswa, mengajarkan siswa untuk dapat mengendalikan dan mengatur nafsunya agar terhindar dari akhlak tercela, menjauhkan siswa dari teman atau lingkungan yang kurang baik, mengajarkan siswa untuk selalu mementingkan kehidupan akhirat, mengisi waktu luang dengan membaca Al-Qur’an, hadits, kisah para Nabi dan Rasul. (3) Metode al-mau’izhah al-hasanah efektif diterapkan pada siswa kelas VIII-A dalam membina akhlak mulia siswa.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Metode Al-Mau’izhah Al-Hasanah, Membina Akhlak Mulia Siswa
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Triana Santi
Date Deposited: 15 Nov 2019 08:47
Last Modified: 15 Nov 2019 08:47
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7075

Actions (login required)

View Item View Item