Peran PT. BPRS Al-Washliyah Medan Dalam Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

Fadhillah, Isna (2019) Peran PT. BPRS Al-Washliyah Medan Dalam Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skripsi isna.pdf

Download (604kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran PT. BPRS Al-Washliyah Medan Dalam Mengembangkan Usaha Mikro kecil dan menengah (UMKM), untuk mengetahui faktor yang menjadi kendala serta solusi dalam mengembangkan UMKM di Medan. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Pendekatan analisisnya adalah analisis deskriptif kualitatif. Peneliti pengumpulan data yang dilakukan dengan teknik dokumentasi, dan wawancara. Kesimpulan dari penelitian ini adalah peran BPRS Al-Washliyah dalam mengembangkan UMKM dapat dilihat dari tiga hal, yaitu a) Tersedianya produk pembiayaan UMKM, b) Melakukan monitoring terhadap pembiayaan dan perkembangan usaha nasabah, serta c) Capital building UMKM yang akan diberikan pihak bank, yakni berupa pendampingan manajemen dan pengawasan usaha kepada nasabah. Hambatan BPRS Al-Washliyah dalam mengembangkan perannya pada sektor UMKM di Medan adalah: a) Manajemen yang belum teratur sehingga dapat menyebabkan kerugian pengusaha, baik internal maupun eksternal, b) Agunan sebagai syarat mendapatkan pembiayaan terlalu besar sehingga menyulitkan pelaku usaha untuk meminjam uang di bank, serta c) Adanya bank syariah lain yang menawarkan produk serupa dan bank konvensional yang menawarkan produk yang sama dengan bunga yang kecil yang menyebabkan terjadinya persaingan di antara bank tersebut. Adapun solusi yang diberikan adalah memberikan pembiayaan agar usaha meraka tidak tutup, mengecilkan nilai agunan, melakukan promosi serta analisa yang baik dan secara benar sebelum memberikan pembiayaan kepada pelaku usaha UMKM. Adapun saran dari penelitian ini adalah bank syariah harus lebih fokus dalam mengembangkan UMKM, bank syariah juga harus memberikan pendamping dan pembinaan usaha secara intensif dan berkelanjutan terutama dalam hal manajemen keuangan, teknik produksi, serta teknologi informasi untuk masuk ke pasar global, dan bagi para pelaku UMKM harus lebih kreaktif dalam membuat produk agar mampu menembus pasar internasonal.

Jenis Item: Skripsi (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Peran PT.BPRS Al-Washliyah Medan, Pengembangan UMKM
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah D3 > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Misdar Piliang
Date Deposited: 31 Oct 2019 05:05
Last Modified: 31 Oct 2019 05:05
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/6992

Actions (login required)

View Item View Item