Implementasi Akad Wadi’ah Yad Dhamanah Pada Produk Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) iB Di PT. BRI SYARIAH Tbk KC Medan S.Parman.

Destia, Jihan (2019) Implementasi Akad Wadi’ah Yad Dhamanah Pada Produk Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) iB Di PT. BRI SYARIAH Tbk KC Medan S.Parman. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Jihan Destia.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tabungan SimPel Ib merupakan salah satu produk tabungan untuk anak yang diluncurkan di PT. BRISyariah Tbk KC Medan S. Parman. Tabungan ini menggunakan akad wadi’ah yad dhamanah yang berarti penerima titipan berhak mempergunakan dana/barang titipan untuk didaya gunakan tanpa ada kewajiban untuk memberikan imbalan kepada penitip dengan tetap pada kesepakatan dapat diambil setiap saat diperlukan.Tabungan ini dikhususkan hanya untuk pelajar yang berusia dibawah tujuh belas tahun. Produk ini bertujuan membudayakan pelajar untuk menabung sejak dini, produk ini bebas biaya adminisrasi dan setoran awal yang ringan. Dalam penelitian ini penulis mengangkat permasalahan mengenai implementasi/penerapanakad wadi’ah yad dhamanah pada tabungan SimPel iB di PT. BRISyariah Tbk KC Medan S.Parman serta faktor yang menjadi pendukung dan penghambat pada tabungan SimPel iB di PT. BRISyariah Tbk KC Medan S.Parman. Data yang digunakan untuk penelitian ini adalah hasil wawancara pribadi dengan teller. Penelitian ini menggunakan pendekatan data kualitatif dengan jenis metode penelitian lapangan dan penelitihan perpustakaan. Objek penelitian di PT. BRISyariah Tbk KC Medan S. Parman. Dengan demikian berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan sosialisasi terhadap masyarakat tentang produk-produknya berdasarkan prinsip Islam.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank
2X6 SOSIAL DAN BUDAYA
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah D3 > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Triana Santi
Date Deposited: 25 Oct 2019 07:56
Last Modified: 25 Oct 2019 07:56
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/6929

Actions (login required)

View Item View Item