Pengaruh Kinerja Pegawai Terhadap Produktivitas Organisasi Pada Kantor Dinas Perindustrian Dan Perdagangan Kab. Deli Serdang

Ladianto, Candra (2018) Pengaruh Kinerja Pegawai Terhadap Produktivitas Organisasi Pada Kantor Dinas Perindustrian Dan Perdagangan Kab. Deli Serdang. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI CANDRA LADIANTO NIM 51. 143. 097.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pengukuran Kinerja merupakan suatu sistem yang mengevaluasi untuk meningkatkan kemungkinan keberhasilan instansi dalam menerapkan strategi yang dilakukan untuk mengetahui apakah terdapat deviasi (perbedaan atau penyimpangan) antara progres yang direncanakan dengan kenyataan. Pengukuran kinerja organisasi publik penting dilakukan karena berguna sebagai acuan untuk meningkatkan kinerja organisasi agar lebih baik di masa yang akan datang, penilaian sektor publik dilakukan untuk membantu memperbaiki kinerja pemerintah, pengalokasian sumber daya dan pembuatan keputusan, serta mewujudkan pertanggung jawaban organisasi publik dan memperbaiki komunikasi kelembagaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Kinerja Pegawai terhadap Produktivitas Organisasi pada Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab. Deli Serdang. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan analisis kuantitatif. Metode analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linier sederhana, uji t, dan uji koefisien determinnasi dengan menggunakan SPSS 20.0 for Windows. Dengan pengambilan sampel yang terdiri atas pegawai tetap sebanyak 96 orang dari populasi sebanyak 127 orang. Berdasarkan dari hasil penelitian yang dilakukan tentang Pengaruh Kinerja Pegawai terhadap Produktivitas Orgaisasi pada Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab. Deli Serdang dapat disimpulkan bahwa berdasarkan analisis regresi linier sederhana yang dihasilkan adalah Y’ = 26,475 + 0,282X artinya jika kinerja pegawai mengalami kenaikan sebesar 1, maka produktivitas organisasi akan mengalami kenaikan sebesar 0,282. Koefisien bernilai positif artinya terjadi hubungan positif antara kinerja pegawai dengan produktivitas organisasi. Hubungan antara kinerja pegawai dengan produktivitas organisasi diperoleh dari nilai R squire = 0,139. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa kinerja Pegawai berpengaruh secara signifikan terhadap produktivitas Organisasi pada Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab. Deli Serdang.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 651 Office services
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 06 Mar 2019 07:59
Last Modified: 22 Jun 2019 09:02
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5465

Actions (login required)

View Item View Item