Peran kepemimpinan dalam pengembangan badan kontak majelis taklim provinsi Sumatera Utara

Rohmiati, Nikmir (2018) Peran kepemimpinan dalam pengembangan badan kontak majelis taklim provinsi Sumatera Utara. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
NIKMIR ROHMIATI -MANAJEMEN DAKWAH A.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kepemimpinan dalam pengembangan Badan Kontak Majlis Taklim Provinsi Sumatera Utara, dengan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Dalam penelitian ini juga menggunakan pengumpulan data observasi dan wawancara. Penelitian ini dilaksanakan di BKMT Provinsi Sumatera Utara dengan menggunakan tiga sample di Kabupaten kota antara lain: BKMT Deli Serdang, BKMT kota Medan dan BKMT kota Binjai. Peran kepemimpinan dalam pengembangan BKMT untuk melaksanakan program pokok BKMT. Pada dasarnya program pokok BKMT telah ditetapkan menjadi enam bidang antara lain: bidang organisasi, bidang dakwah, bidang pendidikan dan pelatihan, bidang sosial dan kemasyarakatan, bidang usaha dan kerjasama, bidang kesehatan dan kesejahteraan. Hal ini telah di atur di dalam Anggaran Rumah tangga (ART) organisasi BKMT seluruh Indonesia. Dapat ditarik kesimpulan keberhasilan BKMT di tentukan oleh peran Kepemimpinan yang baik dengan pengembangan organisasi yang baik pula. Dari ketiga sample diatas sudah baik dari segi peran kepemimpinan dan memiliki pengembangan organisasi yang baik pula, meskipun ada beberapa hambatan, namun hal tersebut dapat diatasi oleh solusi-solusi ada.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Peran kepemimpinan, pengembangan, Majelis taklim, Sumatera Utara
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 650 Management and auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Misdar Piliang
Date Deposited: 14 Nov 2018 07:17
Last Modified: 18 Jun 2019 08:23
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/4492

Actions (login required)

View Item View Item