Efektivitas pelaksanaan peraturan mahkamah agung nomor 1 tahun 2016 tentang prosedur mediasi di pengadilan (studi kasus di pengadilan agama Rantauprapat kabupaten Labuhanbatu)

Rizky, Leidi (2018) Efektivitas pelaksanaan peraturan mahkamah agung nomor 1 tahun 2016 tentang prosedur mediasi di pengadilan (studi kasus di pengadilan agama Rantauprapat kabupaten Labuhanbatu). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
efektifitas pelaksanaan perma no 1 tahun 2016.pdf - Submitted Version

Download (833kB) | Preview

Abstract

Peneliti melakukan penelitian berjudul EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERATURAN MAHKAMAH AGUNG NOMOR 1 TAHUN 2016 TENTANG PROSEDUR MEDIASI DI PENGADILAN (Studi Kasus Di Pengadilan Agama Rantauperapat Kabupaten Labuhan Batu) bertujuan untuk mengetahui keefektifan PERATURAN MAHKAMAH AGUNG NOMOR 1 TAHUN 2016. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini ialah merupakan filed reseach (penelitian lapangan) dengan pendekatan kualitatif yang di lakukan di Pengadilan Agama Rantauprapat. Dalam penelitian ini sumber pengumpulan data digunakan melalui proses wawancara dan dokumentasi kepustakaan. peraturan mahkamah agung nomor 1 tahun 2016 adalah membahas tentang Mediasi yaitu proses mendamaikan antara para pihak maupun pihak-pihak yang bersengketa dalam proses beracara di pengadilan. Tujuan dari mediasi adalah agar para pihak yang berperkara dapat berdamai tanpa adanya pertikayan ataupun perkara tetap lanjut namun dapat diselesaikan dengan cara yang baik tanpa ada perselisihan dan proses beracara di pengadilan tidak menumpuk. Adapun teknis pelaksanaan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2016 secara umum harus berjalan sesuai dengan tujuannya semenjak disahkannya PERMA tersebut termasuk di Pengadilan Agama Rantauprapat KabupatenLabuhanbatu. Dengan kesimpulan akhir bahwa pelaksanaan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2016 di Pengadilan Agama Rantauperapat Kabupaten Labuhan Batu masih kurang efektif disebabkan kurangnya kesadaran masyarakat terhadap tindakan hukum yang berkaitan dengan PERMA Nomor 1 Tahun 2016 yaitu membayar biaya mediasi bagi tergugat yang tidak beriktikad baik.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ahwal Syakhshiyyah
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 16 Oct 2018 05:18
Last Modified: 16 Oct 2018 05:18
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/4418

Actions (login required)

View Item View Item