Harahap, Rahmat Yamin (2018) Keuangan perusahaan (studi kasus: pt. kawasan industri Medan (persero), Sumatera Utara). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
SKRIPSI RAHMAT YAMIN HARAHAP.pdf - Submitted Version Download (990kB) | Preview |
Abstract
RAHMAT YAMIN HARAHAP. NIM. 51.14.3.203. ANALISIS PENERAPANPSAK 1 PADA PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN(STUDI KASUS: PT. KAWASANINDUSTRI MEDAN (PERSERO), SUMATERA UTARA). Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilakukan pada PT. Kawasan Industri Medan (Persero), Sumatera Utara. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan PSAK 1 pada penyajian laporan keuangan PT. Kawasan Industri Medan (Persero), Sumatera Utara, yang terdiri dari Laporan Posisi Keuangan, Laporan Laba Rugi dan Penghasilan Komprehensif Lain.Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara, dan studidokumentasi. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan teknik dokumentasi pada Laporan Keuangan PT. Kawasan Industri Medan (Persero), Sumatera Utara, untuk mengamati bagaimana sistematika penyajian elemen-elemen laporan keuangan tersebut, apakah sudah sesuai dengan PSAK 1. Metode observasi dan wawancara digunakan untuk memperkuat dan memperdalam kajian terhadap objek yang diteliti. Metode analisis data yang digunakan adalah teknik analisis, seperti yang dikemukakan oleh Miles dan Hubermen. Menurut Miles dan Huberman, teknik analisis data dibagi ke dalam tiga bagian, yakni (1) reduksi data, (2) tahap pemaparan data, dan (3) tahap penarikan kesimpulan dan verifikasi. Penelitian ini diawali dengan analisis komparatif terhadap subjek penelitian dengan konsep pembanding dalam hal sistematika penyajian laporan keuangan. Selanjutnya, dilakukan penyesuaian dan pembandingan dua unsur, yakni Laporan Keuangan PT. Kawasan Industri Medan (Persero), Sumatera Utara Tahun 2017, dan PSAK 1 tentang standar penyajian laporan keuangan.Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Laporan Keuangan PT. Kawasan Industri Medan (Persero), Sumatera Utara telah menyajikan laporan keuangannya dengan benar sebagaimana yang disyaratkan dalam PSAK 1 tentang Penyajian Laporan Keuangan. Kata Kunci: PSAK 1, Penyajian Laporan Keuangan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Asuransi Syariah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Fauzi Ep |
Date Deposited: | 20 Jul 2018 03:52 |
Last Modified: | 19 Jun 2019 07:59 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3758 |
Actions (login required)
View Item |