Problematika sumpah baiat yang diikat dengan taklik talak dalam parti islam se-Malaysia

Bin Zahari, Muhammad Hafidzullah (2018) Problematika sumpah baiat yang diikat dengan taklik talak dalam parti islam se-Malaysia. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SkRipSi Full.pdf - Submitted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Taklik talak adalah suatu ucapan yang digantungkan pada suatu syarat yang syarat tersebut terjadi pada waktu yang akan datang. Kebiasaannya taklik talak diucapkan sebagai bentuk perjanjian suami atas istrinya yang dilakukan setelah ijab qabul. Di Malaysia, berlaku dalam sebuah partai islam yang mengikutkan taklik talak di dalam sumpah baiatnya. Problematika Sumpah Baiat Yang Diikat Dengan Taklik Talak Dalam Parti Islam Se-Malaysia diangkat menjadi sebuah penulisan ilmiah bagi membahaskan mengenai mengapa Parti Islam Se-Malaysia tersebut mengikutkan taklik talak dalam sumpah baiatnya dan bagaimana kedudukan hokum dari taklik talak yang disatukan dengan baiat dan sumpahnya Parti Islam Se-Malaysia. Oleh karena itu, penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk mengetahui pendapat pemimpin di dalam partai dan pemuka agama terhadap adanya taklik talak dalam baiat dan sumpahnya Parti Islam Se-Malaysia dan alasan mereka serta untuk mengetahui bagaimana tinjauan hukum islam terhadap kasus tersebut. Dalam penelitian ini, penulisan menggunakan metode penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan bagi mendapatkan dan mengumpulkan data. Di akhir penelitian ini, penulis mengambil kesimpulan sebagai berikut: PAS meletakkan taklik talak di dalam baiat dan sumpahnya adalah untuk menguatkan kesetiaan anggotanya dan mengikat mereka supaya tidak meninggalkan atau mengkhianati PAS. Kedudukan hukumnya menurut jumhur ulama mengatakan jatuh talak sedangkan menurut Ibnu Hazm, Ibnu Taimiyah dan Ibnu Qayyim mengatakan talak tersebut tidak jatuh.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ahwal Syakhshiyyah
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 09 Apr 2018 04:39
Last Modified: 09 Apr 2018 04:39
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3499

Actions (login required)

View Item View Item