Adani, Abdul Harits (2024) Penerapan Fuzzy Multiple Criteria Decision Making pada Sistem Pengajuan Cuti Karyawan menggunakan SAW. Sistemasi: Jurnal Sistem Informasi, 13 (5).
![]() |
Text
4596-11003-1-PB.pdf Download (578kB) |
Abstract
PT. Telkom Akses (PTTA) mempunyai kendala dalam pengelolaan sistem pengajuan cuti karyawan, di karenakan proses pengajuan cuti karyawan masih di lakukan secara manual dan kesulitan dalam menentukan tingkat kepentingan pada karyawan yang mengajukan cuti. Maka dari itu dibangun sebuah aplikasi berbasis web menggunakan FMCDM dan Metode SAW. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pengelolaan sistem pengajuan cuti karyawan dengan memanfaatkan pendekatan Fuzzy Multi-Criteria Decision Making (FMCDM) menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW) pada PT. Telkom Akses (PTTA). Untuk dapat mempermudah karyawan melakukan proses cuti serta mendapatkan informasi-informasi dan aturanaturan yang berhubungan dengan cuti secara lengkap dan terperinci, bagian kepegawaian diharapkan dapat membuatkan sistem informasi secara online. Untuk membantu hal tersebut, salah satu bidang teknologi yang dapat dimanfaatkan adalah teknologi softcomputing. Ada berbagai macam metodemetode yang dapat digunakan dalam menyelesaikan masalah, salah satunya adalah metode Fuzzy Multi Criteria Decision Making (FMCDM) dan metode Simple Additive Weighting (SAW). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Aplikasi berbasis web yang telah dirancang dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh PT. Telkom Akses Medan STO Simpang Limun dalam hal pengelolaan sistem pengajuan cuti karyawan serta membantu menentukan tingkat kepentingan dan perankingan bagi karyawan yang mengajukan cuti secara akurat dan efisien, dan Hasil penerapan FMCDM dan Metode SAW dalam penentuan perizinan cuti karyawan adalah dari 7 karyawan yang mengajukan cuti didapatkan 2 karyawan yang mendapatkan hasil rating penilaian tertinggi. Hasil Kesimpulan dari penelitian ini adalah untuk membantu pengambil keputusan dalam menentukan karyawan yang mendapatkan izin cuti berdasarkan penilaian yang relevan dan transparan pada setiap karyawan yang mengajukan cuti.
Jenis Item: | Artikel |
---|---|
Subjects: | 000 Generalities > 005 Computer programming, programs, data |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Ilmu Komputer |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Siti Masitah |
Date Deposited: | 10 Feb 2025 08:05 |
Last Modified: | 10 Feb 2025 08:05 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/25269 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |