Pulungan, Rudian Putra and Zulheddi, Zulheddi and Farabi, Mohammad Al (2022) Leadership Character Employed in Islamic Education Perspective Based on Al-Qur'an Surah Yusuf. Jurnal Basicedu : Jurnal of Elementary Education, 6 (2). pp. 2180-2189. ISSN P-ISSN 2580-3735 e-ISSN 2580-1147
Text
26. LEADERSHIP CHARACTER.pdf Download (318kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa karakter kepemimpinan dalam pendidikan Islam perspektif al-Qur’an Surah Yusuf sebagai upaya memberi keteladanan pada anak. Hal ini didasarkan pada uswah yang dicontohkan Nabi Yusuf terhadap pengikutnya dengan cerminan akhlak yang mulia. Penelitian ini termasuk kategori penelitian kualitatif dengan metode studi kepustakaan. Bahan atau data penelitian bersumber dari tafsir dan literatur ilmiah yang relevan, selanjutnya data dianalisis dengan upaya mendeskripsikan kepemimpinan secara objektif tentang tafsir surah Yusuf dari isi kitab Tafsir al-Munir karya Wahbah az-Zuhaili dan Tafsir Al-Azhar karya H. Abdul Malik Karim Amrullah (Hamka), kemudian peneliti menganalisisnya secara mendalam. Berdasarkan hasil penelitian kepustakaan, kriteria pemimpin dalam pendidikan Islam QS Yusuf adalah jujur, sabar, cinta tanah air, adil, amanah, bertanggung jawab, dan berilmu. Berdasarkan hal tersebut, maka akan diketahui bagaimana pengaruhnya terhadap orang-orang yang dipimpinnya. Pengaruh tersebut antara lain: mempengaruhi perilaku yang membangkitkan emosi dan identifikasi yang kuat dari pengikut terhadap pemimpin, mampu dengan mudah menggerakkan unsur-unsur bawahan pimpinan untuk melayani sepenuhnya kepentingan masyarakat, pemimpin akan dinilai masyarakat memiliki kemampuan luar biasa dan faktor penentu. sehingga urusan negara akan mudah diselesaikan dengan berorientasi pada perubahan yang dinamis. Melalui penelitian ini, ditemukan konsep tentang upaya memberi keteladanan pada anak dengan uswah kepemimpinan nabi Yusuf a.s.
Jenis Item: | Artikel |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Karakter, Kepemimpinan, Pendidikan Islam, Q.S. Yusuf. |
Subjects: | 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam |
Divisions: | Artikel (Jurnal, Koran, Majalah) |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 04:57 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 04:57 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/22780 |
Actions (login required)
View Item |