Pengaruh Variabel Makroekonomi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Di Indonesia

Nabila, Riza and Yusrizal, Yusrizal and Rahmani, Nur Ahmad Bi (2019) Pengaruh Variabel Makroekonomi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Di Indonesia. Jurnal International Ekonomi,Bisnisdan Riset Akuntansi (IJEBAR), 3 (4). ISSN 2614-1280

[img] Text
INDONESIAN_JURNAL_AKHIR_RIZANABILA.pdf

Download (687kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel makroekonomi terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Pertumbuhan ekonomi dipandang sebagai berkembangnya kegiatan ekonomi yang menyebabkan barang dan jasa yang diproduksi dalam suatu negara meningkat. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan data sekunder periode observasi 2012-2021. Pengumpulan data sekunder menggunakan metode dokumentasi yaitu data laporan nilai tukar total, inflasi, suku bunga dan pertumbuhan ekonomi dari BPS, BPPRP dan BPKAP, data yang terkumpul dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan menggunakan program komputer eviews 9. Hasil penelitian menunjukkan 1) Nilai Tukar dari hasil uji regresi linier berganda berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi selama periode 2012-2021, artinya setiap kenaikan nilai tukar akan menurunkan pertumbuhan ekonomi sebesar - 1,28%. 2) Inflasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi tahun 2012-2021, meningkatkan pertumbuhan ekonomi sebesar 3,83%. 3) BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi tahun 2012-2021 dan tidak berdampak apapun terhadap pertumbuhan ekonomi.

Jenis Item: Artikel
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan ekonomi, Nilai tukar, Inflasi, Suku bunga
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Khoirunnisa Wardah Rizkia Surbakti
Date Deposited: 08 Dec 2023 10:33
Last Modified: 02 Jan 2024 18:41
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/21116

Actions (login required)

View Item View Item