Rukmana, Nadia Mayang (2023) Pengaruh Aglomerasi, Angkatan Kerja dan Human Capital Investment terhadap Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Simalungun. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
Cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (217kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (419kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (195kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (301kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (92kB) |
|
Text
Daftar Pustaka-Lampiran.pdf Download (465kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Aglomerasi, Angkatan Kerja Dan Human Capital Investment Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Simalungun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Simalungun merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Sumatera Utara. pemusatan industri yang menciptakan pola konsumsi sehingga mempengaruhi perkembangan ekonomi daerah sekitar, selanjutnya angkatan kerja yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dalam peningkatan faktor produksi, yang terakhir human capital investment/ IPM yaitu suatu wilayah mempunyai modal manusia yang memadai dari segi pengetahuan, kesehatan dan keterampilan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi. Data Penelitian ini diperoleh dari data sekunder dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi literatur dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji regresi linear berganda dengan menggunakan alat bantu analisis SPSS. Hasil Penelitian ini menunjukkan secara simultan Aglomerasi (X1), Angkatan Kerja (X2), dan Human Capital Investment (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi (Y). Secara Parsial Aglomerasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi dengan nilai t-hitung sebesar 5.432 dan nilai signifikan 0.003 lebih kecil dari nilai signifikan yang ditentukan. Angkatan Kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi dengan nilai t-hitung sebesar -3,711 dan nilai signifikansi 0,014 lebih kecil dari nilai signifikan yang ditentukan. Human Capital Investment berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi, dengan nilai t hitung sebesar 21,643 dan nilai signifikansi 0,000 lebih kecil dari nilai signifikansi yang ditentukan
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pertumbuhan Ekonomi, Aglomerasi, Angkatan Kerja, Human Capital Investment |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 18 Jul 2023 04:02 |
Last Modified: | 18 Jul 2023 04:02 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/20024 |
Actions (login required)
View Item |