Komodifikasi wisata budaya dalam acara Jalan-Jalan dan Funventure Kompas TV

Sazali, Hasan (2020) Komodifikasi wisata budaya dalam acara Jalan-Jalan dan Funventure Kompas TV. In: TELEVISI PRABOWO” DAN ”TELEVISI JOKOWI” KEBERPIHAKAN MEDIA PENYIARAN PADA PEMILU 2014. Kompas Media Nusantara, Jakarta.

[img] Text
Buku BUNGA RAMPAI KPI [LO] HOME 28 04 2020 WM.pdf

Download (3MB)

Abstract

Keberadaan Kompas TV melalui program acara wisata budaya dengan indeks kualitas paling tinggi dibandingkan dengan stasiun televisi lainnya memiliki nilai tersendiri untuk ditelisik lebih jauh. Apakah program acara dengan tema wisata budaya ini mampu keluar dari geliat komodifikasi dalam proses produksinya, mengingat posisi Kompas TV sebagai salah satu media swasta yang tidak bisa melepaskan identitas mereka sebagai institusi bisnis. Kajian ini akan mengupas secara komprehensif representasi program wisata budaya sebagai medium informasi budaya dari perspektif ekonomi politik media. Untuk membahas masalah ini, teori yang digunakan ialah teori representasi dan komodifikasi. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis tekstual melalui decoding dan encoding terhadap tanda-tanda di dalam sebuah teks yang dihasilkan. Hasil analisis menunjukkan bahwa program acara Jalan-jalan dan Funventure Kompas TV belum mampu keluar dari bayang-bayang kapitalis karena masih melakukan komodifikasi terhadap konten, khalayak, dan pekerja media

Jenis Item: Bagian dari buku
Subjects: 000 Generalities > 070 News media, journalism, publishing
Divisions: Buku
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 28 Mar 2023 06:16
Last Modified: 28 Mar 2023 06:16
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/18300

Actions (login required)

View Item View Item