Pengetahuan, sikap dan perilaku mahasiswa Fakultas Syari’ah IAIN Sumatera Utara tentang Cash Waqf

Nawawi, Zuhrinal M. (2012) Pengetahuan, sikap dan perilaku mahasiswa Fakultas Syari’ah IAIN Sumatera Utara tentang Cash Waqf. [Experimen] (Submitted)

[img]
Preview
Text
Penelitian Cash Waqf.pdf

Download (943kB) | Preview

Abstract

Krisis ekonomi yang berkepanjangan di negara ini dan kondisi ummat yang membutuhkan pembinaan serius, menjadi suatu keniscayaan untuk mengintensifkan kembali institusi wakaf yang berwawasan ekonomi. Wakaf tunai disinyalir cukup prospektif dan potensial untuk mengumpulkan dana ummat guna meningkatkan serta menggerakkan roda perekonomian yang ada menjadi lebih besar. Wakaf uang memiliki fleksibilitas (keluwesan) dan kemaslahatan besar. Di mana dengan dibolehkannya wakaf dalam bentuk uang tunai maka kesempatan untuk berwakaf bagi ummat makin luas, tidak lagi terbatas kepada orang-orang kaya. Dengan uang yang sedikit seorang muslim yang ikhlas dapat berwakaf untuk kepentingan umum. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Syari’ah IAIN Sumatera Utara. IAIN-SU sebagai sebuah lembaga pendidikan tinggi Islam telah berperan aktif dalam mengembangkan dan mensosialisasikan ekonomi Islam kepada masyarakat. Wakaf, lebih khusus lagi cash waqf, sebagai salah satu kajian dalam ekonomi Islam tidak luput dari pembahasan IAIN-SU. IAIN-SU sendiri telah mengadakan pengumpulan dana cash waqf dari para pegawai, dosen, dan mahasiswanya pada tahun 2003. Gencarnya sosialisasi cash waqf yang dilakukan IAIN SU membawa dampak positif untuk terwujudnya pengetahuan yang mendalam tentang cash waqf di lingkungan civitas akademika IAIN SU. Pengetahuan yang cukup tentang cash waqf tentunya akan berdampak pada penentuan sikap yang baik bagi setiap individu di lingkungan IAIN SU, sehingga diharapkan dapat menggerakkan perilaku positif dalam menyikapi gerakan wakaf uang. Asumsi di atas merupakan pertimbangan yang sangat signifikan untuk dilakukan sebuah penelitian tentang bagaimana hubungan antara pengetahuan, sikap dan perilaku mahasiswa Fakultas Syari’ah IAIN SU terhadap cash waqf. Bertitik tolak dari permasalahan di atas, dalam penelitian ini diajukan hipotesis sebagai berikut: ada hubungan yang berarti antara pengetahuan, sikap, dengan perilaku ber-cash waqf bagi mahasiswa Fakultas Syari’ah IAIN SU Medan. Untuk menguji hipotesis yang diajukan, telah dirancang sebuah kuesioner dan dilakukan pengumpulan data melalui survei. Dari 60 kuesioner yang disebarkan, 50 kuesioner berhasil diperoleh kembali dan memenuhi syarat untuk diolah lebih lanjut. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji regresi korelasi berganda dan menghasilkan kesimpulan bahwa hipotesis di atas dapat diterima. Tingkat signifikansi hubungan antara pengetahuan dan sikap dengan perilaku mahasiswa Fakultas Syari’ah IAIN SU untuk mengaplikasikan cash waqf adalah sebesar 98.93%. Hal ini berarti bahwa hubungan antara Y dengan X1 dan X2 benar-benar signifikan.

Jenis Item: Experimen
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.38 Pendidikan tinggi (universitas, institut, sekolah tinggi, akademi)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Siyasah
Pengguna yang mendeposit: Mr. Imran Benawi
Date Deposited: 06 Jul 2017 08:44
Last Modified: 06 Jul 2017 08:44
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/1782

Actions (login required)

View Item View Item