Aulya, Ulfa (2022) Faktor Yang Berhubungan Dengan Partisipasi Lansia Dalam Mengikuti Program Posyandu Lansia Di Wilayah Kerja Puskesmas Pekan Labuhan Kota Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
Cover Skripsi Ulfa Aulya.pdf Download (2MB) |
|
Text
Bab 1 skripsi Ulfa Aulya.pdf Restricted to Repository staff only Download (642kB) |
|
Text
Bab 2 skripsi Ulfa Aulya.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
Bab 3 skripsi Ulfa Aulya.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
Bab 4 skipsi Ulfa Aulya.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
Bab 5 skipsi Ulfa Aulya.pdf Restricted to Repository staff only Download (511kB) |
|
Text
Dapus skipsi Ulfa Aulya.pdf Download (4MB) |
Abstract
Posyandu lansia merupakan pos yang melaksanakan berbagai kegiatan preventif, promotif, kuratif dan rehabilitatif untuk masyarakat lansia di suatu wilayah tertentu, yang disepakati dan digerakkan oleh masyarakat sekitar. Kunjungan lansia ke posyandu lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pekan Labuhan hanya mencapai 11% dan masih dibawah target pemerintah yaitu 75%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan partisipasi lansia dalam mengikuti program posyandu lansia di wilayah kerja Puskesmas Pekan Labuhan Kota Medan. Jenis Penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Teknik pengambilan sampel adalah Proporsional Random Sampling dengan melibatkan sebanyak 50 responden. Data penelitian diperoleh dari kuesioner meliputi pendidikan terakhir, status pekerjaan, pengetahuan, aksesibilitas, dukungan keluarga, dukungan tenaga kesehatan dan persepsi sakit. Hasil penelitian menemukan variabel yang berhubungan dengan partisipasi lansia ke posyandu lansia adalah pengetahuan (p=0,001), aksesibilitas (p=0,016), dukungan keluarga (p=0,007) dan dukungan tenaga kesehatan (p=0,000). Sementara pendidikan terakhir (p=0,356), status pekerjaan (p=0,222) dan persepsi sakit (p=0,160) tidak memiliki hubungan signifikasi dengan partisipasi lansia ke posyandu lansia. penelitian ini menyarankan agar petugas puskesmas meningkatkan penyuluhan berkaitan dengan masalah kesehatan sehingga lansia lebih rutin berpartisipasi ke posyandu lansia.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 301 Sociology and anthropology |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Siti Masitah |
Date Deposited: | 02 Feb 2023 04:21 |
Last Modified: | 02 Feb 2023 04:21 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/17273 |
Actions (login required)
View Item |