Meningkatkan Sikap Spiritual Siswa Menggunakan Media Kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada Mata Pelajaran PAI di Kelas VII SMP Generasi Bangsa Martubung Kec. Medan Labuhan T.A. 2019/2020

Arfandi, Muhammad Siddik (2020) Meningkatkan Sikap Spiritual Siswa Menggunakan Media Kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada Mata Pelajaran PAI di Kelas VII SMP Generasi Bangsa Martubung Kec. Medan Labuhan T.A. 2019/2020. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
SKRIPSI SIDDIK 0301162137.pdf

Download (1MB)

Abstract

Adapun tujuan penelitian adalah: (1) Sikap spiritual siswa sebelum diterapkannya media pembelajaran kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada mata pelajaran PAI, (2) mengetahui proses penerapan media pembelajaran kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada mata pelajaran PAI, (3) mengetahui faktor pendukung dan penghambat terhadap perkembangan sikap spiritual siswa dengan menerapkan media pembelajaran kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada mata pelajaran PAI, (4) sikap spiritual siswa setelah diterapkannya media pembelajaran kartu Mutaba’ah Yaumiyah pada mata pelajaran PAI. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Adapun subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Generasi Bangsa Medan dengan berjumlah 27 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan 3 cara yaitu: (1) wawancara (2) tes angket, dan (3) observasi. Temuan khusus dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Sikap spiritual siswa sebelum di terapkannya media pembelajaran kartu Mutaba’ah Yaumiyah masih sangat rendah, hal ini dapat dilihat dari hasil rata-rata isian angket siswa dengan skor2,48dengan ketuntasan hanya 5siswa (18,52%). (2) penerapan media pembelajaran pada mata pelajaran PAI siklus I memiliki persentase ketuntasan sikapspiritual sebesar40,74% dengan skor rata-rata 2,91 dengan ketuntasan 11 siswa. (3) Pada siklus II peningkatansikap spiritual siswa memiliki persentase ketuntasan 88,89% dengan nilai rata-rata 3,35 dengan ketuntasan 24 siswa. (4) Serta faktor pendukung dan penghambat terhadap penerapan media pembelajaran yaitu, faktor pendukung: motivasi guru dan orang tua, faktor penghambat: pengaruh gadget dan pandemi covid-19.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran Kartu Mutaba’ah Yaumiyah, Sikap Spiritual
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 12 Sep 2022 03:13
Last Modified: 12 Sep 2022 03:13
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15815

Actions (login required)

View Item View Item