Representasi Islamophobia Dalam Film (Analisis Semiotika Roland Barthes Film Bulan Terbelah di Langit Amerika)

Sabirin, Syahril (2021) Representasi Islamophobia Dalam Film (Analisis Semiotika Roland Barthes Film Bulan Terbelah di Langit Amerika). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
Skripsi Syahril Sabirin Final.pdf

Download (2MB)

Abstract

Film Bulan Terbelah di Langit Amerika merupakan film yang menceritakan isu-isu keagamaan yaitu Islamophobia yang terjadi pasca peristiwa runtuhnya menara World Trade Centre (WTC) pada 11 September 2001 di New York. Peristiwa tersebut disebabkan oleh kelompok yang mengatasnamakan sebagai umat Islam dengan melakukan serangan bunuh diri kepada warga Amerika Serikat. Maka dari itu, Islamophobia dalam Film Bulan Terbelah di Langit Amerika merupakan isu sangat penting karena masyarakat Amerika takut dan membenci akan kehadiran Islam. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tanda-tanda yang merepresentasikan Islamophobia yang ada dalam Filam Bulan Terbelah di Langit Amerika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif untuk menjelaskan tanda atau simbol yang menjelaskan Islamophobia yang ada dalam film. Subjek penelitian adalah fim Bulan Terbelah di Langit Amerika yang berdurasi 100 menit. Teori yang digunakan untuk menganalisis penelitian ini dengan analisis semiotika Roland Barthes yang terdiri dari makna denotasi, konotasi dan mitos. Hasil penelitian ini menemukan empat scene atau adegan yang menunjukan Islamophobia pada film Bulan Terbelah di Langit Amerika. Beberapa tanda atau makna pesan antara lain; pertama, orang Amerika sangat membenci dan takut kepada muslim akibat tragedi runtuhnya WTC. Kedua, mereka menunjukan sikap yang mendiskriminasi muslim dari berpakaian, hak kebebasan beragama, premanisme dan sebagainya. Ketiga, media massa memiliki peran yang memberikan dan membentuk stigma atau isu yang menyuduktkan Islam dalam setiap berita yang berkaitan dengan aksi terorisme. Film Bulan Terbelah di Langit Amerika memberikan pelajaran penting kepada kita untuk saling menghormati dan memberikan rasa toleransi antar umat beragama.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Representasi, Islamophobia, Film, Analisis semiotika.
Subjects: 800 Literature and rhetoric > 807 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 08 Sep 2022 03:58
Last Modified: 08 Sep 2022 03:58
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15780

Actions (login required)

View Item View Item