Pendidikan Agama Dalam Keluarga Nelayan di Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan

Rahayu, Sri (2021) Pendidikan Agama Dalam Keluarga Nelayan di Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
SKRIPSI SRI RAHAYU.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran orang tua nelayan dalam memberikan pendidikan Agama pada anak, aspek-aspek pendidikan agama dalam keluarga serta metode pendidikan agama dalam keluarga nelayan Bagan Deli kecamatan Medan Belawan. Penelitian ini berjenis deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologi serta kajian pustaka sebagai bentuk bahan referensi. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa orang tua nelayan berperan dalam memberikan pendidikan agama pada anak berupa memasukkan anak ke lembaga pendidikan Islam, memberikan pembelajaran secara langsung dan melindungi anak dari pergaulan bebas, dengan membatasi waktu anak diluar rumah, melarang anak merokok. Aspek-Aspek Pendidikan Agama di dalan keluarga yang diajarkan ke anak adalah aspek keimanan, ibadah, dan akhlak. Sedangkan metode yang dilakukan orang tua nelayan dalam memberikan pendidikan agama adalah dengan nasehat, hukuman, dan pembiasaan.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Agama, Keluarga Nelayan
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 06 Sep 2022 08:17
Last Modified: 06 Sep 2022 08:17
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15748

Actions (login required)

View Item View Item