Pengaruh Motivasi Belajar Dan Coping Stress Terhadap Kesulitan Belajar Mahasiswa Baru Pada Masa Pembelajaran Daring Di Fakultas Pertanian Dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien

F, Muhammad Bagas (2021) Pengaruh Motivasi Belajar Dan Coping Stress Terhadap Kesulitan Belajar Mahasiswa Baru Pada Masa Pembelajaran Daring Di Fakultas Pertanian Dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
1. Tesis Muhammad Bagas.pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1) Pengaruh motivasi belajar terhadap kesulitan belajar pada Mahasiswa Baru Fakultas Pertanian dan Perkebunan Universitas Tjut Nyak Dhien; 2) Pengaruh Coping stres terhadap kesulitan belajar pada Mahasiswa Baru Fakultas Pertanian dan Perkebunan Universitas Tjut Nyak Dhien; 3) Pengaruh motivasi belajar dan Coping stres terhadap terhadap kesulitan belajar pada Mahasiswa Baru Fakultas Pertanian dan Perkebunan Universitas Tjut Nyak Dhien. Sebanyak 93 Mahasiswa baru Angkatan 2020 Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien dilibatkan dalam penelitian ini. Instrumen yang digunakan adalah skala kesulitan belajar, skala motivasi belajar dan skala coping stress. Analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasilnya menunjukkan : 1) berdasarkan uji asumsi bahwa data penelitian terbukti secara normalitas, homogenitas dan linieritas; 2) terdapat hubungan positif dan ada pengaruh yang siginifikan Antara Motivasi Belajar Terhadap Kesulitan Belajar Mahasiswa Pada Saat Pembelajaran Daring di Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien yaitu sebesar 51,4%; 3) terdapat hubungan yang lemah dan ada pengaruh Coping Stress dengan kesulitan belajar mahasiswa baru yang sangat signifikan pada masa pembelajaran daring di Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien yaitu sebesar 16%; 4) terdapat hubungan positif dan ada pengaruh Motivasi Belajar dan Coping Stress dengan kesulitan belajar mahasiswa baru pada masa pembelajaran daring di Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Tjut Nyak Dhien sebesar 58.6%.

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Coping Stress, Kesulitan Belajar dan Mahasiswa Baru
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 378 Higher education
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Program Master Manajemen Pendidikan Islam > Thesis
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 02 Sep 2022 05:21
Last Modified: 02 Sep 2022 05:21
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15651

Actions (login required)

View Item View Item