Potensi Retribusi Kebersihan Sampah Rumah Tangga Pada Pendapatan Asli Daerah Labuhanbatu

Pohan, Nurhabibah (2021) Potensi Retribusi Kebersihan Sampah Rumah Tangga Pada Pendapatan Asli Daerah Labuhanbatu. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
real Skripsi Nurhabibah pohan 3.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dinas Lingkungan Hidup Labuhanbatu merupakan instansi yang bertanggung jawab dalam pengelolaan retribusi kebersihan sampah Labuhanbatu. Adanya pelayanan kebersihan yang baik merupakan tugas utama dari Dinas Lingkungan Hidup Labuhanbatu. Rumusan masalah dalam penelitian ini Berapa besar potensi retribusi kebersihan sampah rumah tangga pada pendapatan asli daerah Labuhanbatu dan upaya apa yang dapat dilakukan untuk meningkatkan penerimaan retribusi kebersihan sampah rumah tangga di Labuhanbatu. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui serta mengukur seberapa besar potensi retribusi kebersihan sampah rumah tangga pada pendapatan asli daerah Labuhanbatu dan untuk memberi solusi upaya apa yang dapat dilakukan untuk meningkatkan penerimaan retribusi kebersihan sampah rumah tangga sebagai salah satu sumber penerimaan bagi retribusi pelayanan persampahan di Labunhanbatu. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif bersifat. Metode pengumpulan data menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan potensi retribusi kebersihan sampah pada pendapatan asli daerah hanya sedikit hal tersebut dilihat dari kontribusi dari retribusi kebersihan sampah yang tidak pernah mencapai walaupun hanya 1%. Dan penerimaan retribusi kebersihan sampah di Labuhanbatu tahun 2016 - 2019 secara keseluruhan tidak berjalan dengan efektif. Untuk upaya meningkatkan penerimaan retribusi maka perlu kesadaran dari masyarakat terdahulu, dan pemerintah juga harus melengkapi sarana dan prasarana agar pemungutan sampah dapat berjalan dengan baik. Apabila proses pemungutan sudah baik masyarakat juga akan lebih nyaman menggunakan fasilitas dari dinas lingkungan hidup, ketika masyarakat nyaman maka otomastis masyarakat akan tetap menggunakan fasilitas tersebut dan dengan begitu retribusi akan meningkat dengan meningkatnya retribusi daerah maka akan berpotensi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Potensi, Retribusi Daerah, Pendapatan Asli Daerah
Subjects: 300 Social sciences > 303 Social processes
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 24 Aug 2022 06:54
Last Modified: 24 Aug 2022 06:54
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15457

Actions (login required)

View Item View Item