Syahripin, Muhammad (2020) Manajemen Perencanaan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Produktivitas Kerja Guru Di SMP Swasta Karya Bersama Halimbe Kecamatan Aek Natas Kabupaten Labuhanbatu Utara. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
Text
Tesis Muhammad Syahripin.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuaan untuk mendeskripsikan manajemen perencanaan kepala sekolah dalam meningkatkan produktivitas kerja guru di SMP Swasta Karya Bersama Halimbe Kecamatan Aek Natas Kabupaten Labuhanbatu Utara, dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Pengumpulan data penelitian diperoleh dengan teknik triangulasi melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi . Hasil penelitian ini mengungkapkan Tiga temuan yaitu: 1. Program yang direncanakan dan di implementasikan oleh kepala sekolah di di SMP Swasta Karya Bersama dalam meningkatkan kreativitas guru dilakukan dalam bentuk rapat/pertemuan atau musyawarah bersama para guru personil lainnya untuk menentukan rencana agar mencapai tujuan yang di inginkan. Kemudian, kepala sekolah telah mengadakan pelatihan, lesson study dan mengikuti perlombaan dari tingkat kabupaten. 2. Kepala sekolah dalam hal meningkatkan kedisiplinan telah merencakan kegiatan lanjutan peningkatan kedisiplinan untuk setiap bulan, semester ataupun tahunan. Adanya rapat/pertemuan yang dihadiri oleh seluruh guru di SMP Swasta Karya Bersama sebagai sarana saling bertukar fikiran antara kepala sekolah dan guru. Melaksanakan program yang telah ditetapkan dengan memberikan penghargaan pada guru yang berhak mendapatkannya. 3. Proses perencanaan yang dilakukan oleh kepala sekolah ialah ketika mengadakan rapat bersama kepala sekolah dan guru menyusun jadwal kegiatan perencanaan yang telah ditetapkan sampai tahap evaluasi yang dilakukan oleh kepala sekolah dalam mengembangkan produktivitas kerja guru di SMP Swasta Karya Bersama . Dengan melakukan evaluasi kepala sekolah bisa melihat sejauh mana perkembangan yang dialami oleh guru yang telah mengikuti pelatihan dan sebagainya.
Jenis Item: | Skripsi (Masters) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Program Magister > Thesis Master |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 22 Aug 2022 03:40 |
Last Modified: | 22 Aug 2022 03:40 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15365 |
Actions (login required)
View Item |