Agustina, Risva (2021) Penanaman Sikap Sosial Melalui Pembelajaran IPS Pada Siswa Kelas VI MIS Al-Hafizh Desa Pantai Gemi Kecamatan Stabat Kabupaten Langkat. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
Text
SKRIPSI Risva Agustina PGMI Stambuk 2017-dikompresi.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan 1) Peran guru dalam menanamkan sikap sosial siswa, 2) Faktor pendukung dan penghambat penanaman sikap sosial pada siswa kelas VI MIS Al-Hafizh, 3) Penanaman sikap disiplin, kerjasama/gotong royong, tanggung jawab, toleransi dan percaya diri pada peserta didik melalui pembelajaran IPS di kelas. Penelitian ini terdiri dari 3 tahap yaitu reduksi data, penyajian serta penarikan kesimpulan. Partisipan penelitian yaitu guru dan siswa. Data dikumpulkan melalui teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Peran yang dilakukan guru untuk perkembangan sikap sosial anak didiknya diantaranya sebagai pengajar, pendidik, informator, organisator, motivator, pengarah, fasilitator, mediator, dan evaluator, terlebih lagi guru adalah seorang teladan pendidik yang menjadi tokoh panutan, dan identifikasi bagi para peserta didik dan lingkungannya. 2) Faktor pendukung penanaman sikap sosial siswa adalah orangtua dan guru, upaya yang dilakukan guru dalam hal ini adalah dengan menanamkan pola pembiasaan terhadap anak didiknya. Faktor penghambat penanaman sikap sosial siswa bisa siswa itu sendiri, guru maupun orang tuanya, karena orang dewasa merupakan duplikat bagi siswanya. 3) Penanaman sikap sosial harus ditanamkan sejak dini. Menanamkan sikap sosial melalui pembelajaran IPS sangat baik guru lakukan untuk menumbuhkan sikap sosial apalagi di dalam pembelajaran IPS banyak terdapat materi yang cocok untuk guru dalam menanamkan sikap sosial. Sikap sosial dapat ditanamakan melalui pembiasaan, figur yang baik, yang dapat siswa lihat melalui guru, orang tua dan teman sebayanya. Pembelajaran IPS diharapkan dapat membantu siswa dalam menanamkan sikap sosialnya dan menjadikan siswa pribadi yang disiplin, toleransi, tanggung jawab, bekerjasama, dan percaya diri kepada siapapun.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sikap Sosial, Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial |
Subjects: | 300 Social sciences > 304 Factors affecting social behavior |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Muhammad Aditya |
Date Deposited: | 19 Aug 2022 07:32 |
Last Modified: | 19 Aug 2022 07:32 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15334 |
Actions (login required)
View Item |