Pelaksanaan Home Visit Guna Mengetahui Kendala Belajar Siswa di MTs AL Washliyah Perdagangan

Azmi, Fadia Nurul (2022) Pelaksanaan Home Visit Guna Mengetahui Kendala Belajar Siswa di MTs AL Washliyah Perdagangan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
Skripsi fadia Turnitin.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kendala belajar atau kesulitan belajar adalah kegagalan dalam mencapai tujuan belajar, ditandai dengan prestasi belajar yang rendah. Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan latar belakang yang ada di MTs Al Washliyah Perdagangan yang menunjukan terdapat beberapa siswa yang mengalami kendala belajar pada saat pembelajaran daring. Adapun tujuannya yaitu untuk mengetahui 1) Kendala belajar siswa 2) Pelaksanaan home visit dan faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan home visit 3) Hasil belajar siswa setelah pelaksanaan home visit. Subjek dalam penelitian ini adalah kepalah sekolah, guru BK dan guru mata pelajaran dan siswa di MTs Al Washliyah Perdagangan. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa banyak kendala belajar yang dialami siswa di masa pandemic covid 19 di MTs Al Washliyah Perdagangan yaitu kurang maksimal materi yang disampaikan oleh guru menyebabkan siswa sulit memhami materi, sarana belajar daring yang tidak memadai. Adapun tahapan-tahapan yang dilakukan oleh guru BK pada saat pelaksanaan home visit yaitu: 1) Tahap perencanaan. 2) Tahap pelaksanaan. 3) Evaluasi dan analisis. 4) Tindak lanjut. 5) Menyusun laporan. Hasil belajar siswa MTs Al Washliyah Perdagangan setelah pelaksanaan homevisit Siswa semangkin mudah dalam menerima pembelajaran karena ada kesempatan berinteraksi langsung dengan guru bapada saat home visit.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kendala belajar, home visit, pandemic covid 19
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.4 Bimbingan dan penyuluhan siswa, Bimbingan dan penyuluhan sekolah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 10 Aug 2022 08:59
Last Modified: 10 Aug 2022 08:59
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14916

Actions (login required)

View Item View Item