Peranan Bimbingan Rohani Islam Dalam Meningkatkan Mutu Kerja Staf Pengajar Di Bimbel Adzkia Medan

Safitri, Ayu (2021) Peranan Bimbingan Rohani Islam Dalam Meningkatkan Mutu Kerja Staf Pengajar Di Bimbel Adzkia Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
ayu safitry skripsi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan bimbingan rohani Islam yang diberikan kepada staf di Bimbel Adzkia Medan untuk meningkatkan mutu kerja. Untuk mengetahui materi yang diberikan kepada staf dalam bimbingan rohani Islam di Bimbel Adzkia Medan dalam meningkatkan mutu kerja. Untuk mengetahui peranan bimbingan rohani Islam dalam meningkatkanmutu kerja staf di Bimbel Adzkia Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif-deskriptif. Informan kunci dalam penelitian ini adalah Agus Taufik Daulay dan informan utama dalam penelitian ini dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarik kesimpulan. Temuan penelitian ini bahwa peranan bimbingan rohani Islam yang diberikan kepada staf adalah pengajian yang dilaksanakan tiga kali dalam sebulan setiap hari kamis pukul 09:00 WIB. Disetiap pertemuan yang menyampaikan pengajian akan berbeda dan materi yang disampaikan juga berbeda. Materi yang disampaikan mengenai pokok-pokok agama seperti iman, tauhid, jihad, hijrah, ibadah, adab dalam bekerja, dan lain sebagainya. Selain dengan pengajian, juga menggunakan tanya jawab serta penerapan ibadah. Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa peranan bimbingan rohani Islam dalam meningkatkan mutu kerja staf pengajar di Bimbel Adzkia Medan adalah sttaf pengajar dapat mendisiplinkan waktu dalam bekerja dan memberikan kesadaran diri bahwa bekerja adalah suatu hal yang penting dan bernilai ibadah. Motivasi yang diperoleh karyawan memberikan hasil yang berdampak baik pada pekerjaan tersebut.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Peranan, Bimbel Adzkia, Bimbingan Rohani Islam, Staf Pengajar
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.4 Bimbingan dan penyuluhan siswa, Bimbingan dan penyuluhan sekolah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 10 Aug 2022 08:31
Last Modified: 10 Aug 2022 08:31
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14911

Actions (login required)

View Item View Item