Pola Asuh Ibu Single Parent Untuk Menanamkan Kemandirian Belajar Siswa Di SMA Al-Hidayah Medan

Panjaitan, Chelsy Afniza Sari (2020) Pola Asuh Ibu Single Parent Untuk Menanamkan Kemandirian Belajar Siswa Di SMA Al-Hidayah Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
SKRIPSI Chelsy Afniza.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pola asuh dari ibu single parent kepada anaknya yang memiliki perbedaan dari keluarga yang masih utuh pastinya akan berpengaruh pada perkembangan kemandirian anak. Perkembangan kemandirian anak yang normal seharusnya sesuai dengan tugas perkembangan yang diembun oleh pada tiap-tiap fase perkembangannya. Tujuan dari peneitian ini adalah 1) untuk mengetahui pola asuh yang diberikan oleh ibu single parent pada anak dalam menanamkan kemandirian belajar siswa, 2) untuk mengetahui implementasi kemandirian belalajar siswa, 3) untuk mengetahui keterlibatan guru bk dalam pembinaan kemandirian belajar siswa.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Lokasi penelitian ini adalah SMA Al-Hidayah, jalan Letda sujono,Gang Perguruan, Kecamatan Medan Tembung. Fokus penelitian ini adalah pola asuh yang diberikan ibu single parent pada kemandirian siswa. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan tringulasi sumber. Hasil dari penelitian ini adalah pola asuh yang diberikan oleh ibu single parent pada anak dalam menanamkan kemandirian belajar siswa di SMA Al-Hidayah Medan yaitu: satu ibu single parent menerapkan pola asuh otoriter, satu ibu single parent menerapkan pola asuh permisif, dua ibu single parent menerapkan pola demokratis. Pola asuh yang diterapkan secara berbeda pada anak menimbulkan perilaku yang berbeda-beda pula pada anak. Dampak dari pola asuh tersebut terhadap kemandirian belajar siswa. Siswa yang diasuh dengan pola asuh otoriter tidak memiliki sikap kemandirian. Siswa yang diasuh dengan pola asuh permisif juga tidak memiliki sikap kemandirian dan siswa yang diasuh dengan pola asuh demokratis memiliki sikap kemandirian yang tinggi. Saran yang diajukan dalam penelitian ini adalah 1) orangtua harus memperhatikan pola asuh yang diberikan pada anak dan dampaknya pada kehidupan anak di masa mendatang. 2) anak diharapkan memahami pola asuh yang diberikan oleh orangtua, melaksanakan apa yang diperintahkan oleh orangtua dengan patuh. Anak harus memahami bahwa apa yang dilakukan orangtua adalah untuk kebaikan sang anak itu sendiri. Dan siswa diharapkan mencoba bersikap lebih mandiri karena hal itu untuk kebaikan siswa.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pola Asuh, Kemandirian Siswa, SMA Al-Hidayah Medan
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.4 Bimbingan dan penyuluhan siswa, Bimbingan dan penyuluhan sekolah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 10 Aug 2022 04:23
Last Modified: 10 Aug 2022 04:23
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14876

Actions (login required)

View Item View Item