Hubungan Personal Hygiene dengan Keluhan Penyakit Kulit pada Santri di Pesantren Tahfiz Qur'an Nurul Azmi Martubung

Hidayah, Ananda Nurul (2021) Hubungan Personal Hygiene dengan Keluhan Penyakit Kulit pada Santri di Pesantren Tahfiz Qur'an Nurul Azmi Martubung. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
SKRIPSI ANANDA NURUL HIDAYAH .pdf

Download (2MB)

Abstract

Setiap penyakit kulit mempunyai jenis dan varians dalam gejala yang menampilkan beberapa karakteristik yang berbeda-beda. Keluhan penyakit kulit yang biasanya muncul yaitu seperti adanya kemerahan pada kulit, gatal-gatal, kulit seperti terbakar, bentol-bentol dan bercak-bercak kemerahan. Ada berbagai faktor penyebab terjadinya keluhan pada kulit antara lain personal hygiene yang buruk serta tempat tinggal bersama seperti di pondok pesantren. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan Personal Hygiene dengan Keluhan Penyakit Kulit pada Santri di Pesantren Tahfiz Qur‟an Nurul Azmi Martubung yang dilaksanakan pada April 2020-Januari 2021 dengan sampel sebanyak 66 responden yang terkena keluhan penyakit kulit. Teknik pengambilan sampel yaitu menggunakan total sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner, analisis penelitian menggunakan uji Chi-Square dengan nilai α=0.05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan bermakna antara kebersihan kulit (p=0,045), kebersihan tangan dan kuku (p=0,029), kebersihan pakaian (p=0,035), kebersihan handuk (p=0,020), kebersihan tempat tidur dan sprei (p=0,018) dengan keluhan penyakit kulit. Untuk meningkatkan personal hygiene yang baik, pondok pesantren diharapkan untuk lebih memperhatikan dan memberikan kontribusi pengadaan sosialisasi serta pembuatan media seperti banner atau baliho tentang kebersihan terutama kebersihan diri sendiri (personal hygiene) demi meminimalisir terjadinya keluhan penyakit kulit pada santri.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Personal hygiene, Keluhan Penyakit Kulit, Pesantren
Subjects: 300 Social sciences > 360 Social services; association > 363 Other social problems and services
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 09 Aug 2022 08:46
Last Modified: 09 Aug 2022 08:46
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14852

Actions (login required)

View Item View Item