Aulia, Corry (2021) Kualitas Hadis-hadis dalam Fatwa MUI tentang COVID-19. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
SKRIPSI CORRY AULIA FULL.pdf Download (1MB) |
Abstract
COVID-19 hadir di era 2019 yang dimana virus tersebut sangat mudah menularkan manusia dimana pun dan kapanpun, tidak memandang usia apalagi wajah seseorang. Virus sangat berbahaya dari gejala hal-hal sepele seperti batuk, demam, pilek dan pusing-pusing kepala. Sehingga hal ini mendapat perhatian khusus dari pemerintah seluruh dunia untuk mencegah penularan virus ini. Termasuk Fatwa yang dikeluarkan MUI untuk memudahkan umat melakukan syariat ibadah tanpa harus takut tertular oleh infeksinya. Sejalan dengan pokok penelitian maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas Hadis dari pertimbangan Fatwa tersebut baik secara sanad maupun matan. Kemudian untuk mengetahui Fiqhul Hadis pada Hadis tersebut dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka (Library researc). Katagori sumber data dibagi dua. Pertama, sumber primer yaitu kitab Hadis, terdiri dari Musnad Ahmad bin Hanbal. Kedua, literatur pendukung lainnya, sehingga dapat diketahui ke shahihan Hadis yang diteliti. Dalam proses pengumpulan data dilakukan takhrij al-Hadis yaitu penelusuran Hadis kepada sumber asli melalui kitab al-Mu’jam al-Mufahras li Alfaz al-Hadis an-Nabawi yang didalamnya dikemukakan beberapa perawi Hadis yang menuliskan nama lengkap secara sanad maupun matan. Kemudian melakukan i’tibar, kegiatan ini dilakukan untuk melihat dengan jelas jalur sanad, nama-nama perawi dan metode periwayatannya yang digunakan setiap perawi. Selanjutnya intelektualnya (dhabit) yang lazim disebut tsiqat, ke-muttasilannya, informasi jarh wa ta’dil dan menyimpulkannya. Setelah dilakukan penelitian secara sanad bahwa Hadis tersebut shahih. Dari aspek kritik matan Hadis tersebut relevan dengan keberadaan ayat-ayat Alquran, Hadis yang lebih shahih, tidak bertentangan dengan ilmu pengetahuan, tidak bertentangan dengan sejarah Islam. Dengan demikian Hadis tersebut dapat dijadikan hujjah (sandaran hukum)
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X2 HADIS DAN ILMU TERKAIT > 2X2.1 Ilmu Hadist |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Ilmu Hadis > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 05 Aug 2022 04:52 |
Last Modified: | 05 Aug 2022 04:52 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14675 |
Actions (login required)
View Item |