Penerapan manajemen kepengawasan dalam peningkatan profesionalisme guru pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri B i n j a i

Misman, Misman (2016) Penerapan manajemen kepengawasan dalam peningkatan profesionalisme guru pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri B i n j a i. Masters thesis, Pascasarjana UIN Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Tesis Misman.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pokok permasalahan pada penelitian ini adalah perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi kepengawasan dalam meningkatkan profesionalisme guru pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri Binjai. Secara metodologis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mencari, menganalisis, dan membuat interpretasi data yang ditemukan melalui studi dokumen, wawancara, dan pengamatan. Data yang telah dikumpulkan diperiksa keabsahannya melalui standar keabsahan data berupa keterpercayaan, keteralihan, keterandalan dan konfirmatif. Teknik analisis data yang dilakukan adalah dengan mereduksi, menyajikan, dan membuat kesimpulan hasil penelitian. Temuan penelitian ini ada empat, yaitu: 1. Perencanaan pengawasan dalam meningkatkan profesionalis guru pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri Binjai dilaksanakan melalui rapat kerja madrasah atau musyawarah warga madrasah, dengan melibatkan wakil kepala madrasah, pengawas, guru-guru dan komite madrasah. Kegiatan ini dimaksudkan menyusun rencana yang lebih berkualitas, dan menimbulkan komitmen tugas dalam pelaksanaan program supervisi pendidikan agama Islam. Dengan kegiatan perencanaan sebagaimana dilaksanakan dapat menghasilkan rencana-rencana tertulis yang dijadikan pedoman pelaksanaan kepengawasan dalam meningkatkan profesionalisme guru pendidikan agama Islam. 2. Pengoranisasian sumberdaya untuk pelaksanaan pengawasan guru pendidikan agama Islam mencakup pembagian tugas, pembuatan jadwal, dan penyediaan biaya untuk mendukung pelaksanaan rencana supervisi pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri Binjai. 3. Pelaksanaan pengawasan terhadap guru meningkatkan profesionalisme guru pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri Binjai melalui kegiatan kunjungan kelas, bimbingan individual dan supervisi klinis dengan tindak lanjut pembinaan kegiatan lesson study sebagi forum pembinaan dan peningkatan keterampilan mengajar para guru. 4. Evaluasi atas pelaksanaan rencana supervisi pendidikan agama Islam di Madrasah Aliyah Negeri Binjai adalah menilai kinerja supervisi pendidikan agama Islam untuk memastikan apakah program terlaksana dengan baik atau masih belum terlaksana dikarenakan berbagai faktor yang ada dalam pelaksanaan pengawasan dalam meningkatkan Profesionalisme guru pendidikan agama Islam di madrasah ini. Evaluasi ini berfungsi dalam menilai hasil dan sekaligus memajukan pendidikan agama Islam. Pengawasan supervisi pendidikan agama Islam didasarkan kepada pembuatan laporan kegiatan supervisi pendidikan agama yang dilaksanakan setiap bulan berdasarkan atas rencana pendidikan agama Islam yang ditetapkan sebelumnya.

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah
Divisions: Program Pasca Sarjana > Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Pengguna yang mendeposit: Mr. Imran Benawi
Date Deposited: 15 Mar 2017 08:07
Last Modified: 15 Mar 2017 08:07
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/1382

Actions (login required)

View Item View Item