Wassalwa, Manna (2021) Analisis Tingkat Pendidikan Anak Nelayan Dilihat Dari Kondisi Sosial Ekonomi Orang Tua Di Tanjung Balai. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
FINAL SKRIPSI MANNA WASSALWA.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi umum dan kondisi kehidupan sosial ekonomi, serta tingkat pendidikan pada masyarakat Tanjung Balai khusunya di daerah Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung. Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafatpositivisme. Digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif/kualitatif dann hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan studi kasus. Penelitian ini memusatkan diri secara intensif terhadap satu obyek tertentu, dengan mempelajarinya sebagai suatu kasus yang diselidiki secara intensif, baik secara meneyeluruh maupun mengenai aspek-aspek tertentu yang perlu mendapatkan perhatian khusus. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa: (1) Kondisi sosial (umur orang tua dan pendidikan orang tua), hubungan sosial rata-rata antar-masyarakat di Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung, kota Tanjung Balai dengan masyarakat sekitarnya pada umumnya masih saling berinteraksi. Anatara keluarga berprofesi nelayan dengan keluarga yang memiliki profesi lainnya. Tetapi, dalam hal kondisi sosial yang berkaitan dengan pendidikan di Kelurahan Pematang Pasir cenderung masih kurangnya pemahaman orang tua, karena dalam perbincangan sehari-hari pengetahuan mereka minim tentang pendidikan. Dikarenakan kondisi sosial masyarakat tidak terlalu memiliki pendidikan yang cukup tinggi. Kondisi ekonomi (pendapatan dan pemilik kekayaan) nelayan di Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung, kota Tanjung Balai, masih tergolong rendah, hal ini dapat diilihat dari rumah yang di tempati masyarakat belum permanen dan adapun yang sudah permanen tetapi masih dalam keadaan dinding kayu, serta dapat dilihat dari jenis pekerjaanyang dimiliki masyarakat Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung, kota Tanjung Balai mayoritas nelayan. (2) Tingkat pendidikan anak nelayan dilihat dari kondisi sosial ekonomi orang tua tergolong masih rendah, hal ini dapat dilihat dari hampir banyaknya anak-anak nelayan yang tidak lulus sekolah dan rata-rata anak nelayan hanya tamat sekolah menengah. Berdasarkan data Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung pada tahun 2020, Angka Partisipasi Sekolah di Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung untuk tingkat pendidikan dari tamatan SD ada 2.785 Jiwa, tamatan SLTP/SMP 1.885 Jiwa, tamatan SLTA/SMA 1.790 Jiwa, dan tamatan Akademik dan Universitas 180 Jiwa, dan yang tidak bersekolah 1.945 Jiwa. Dikarenakan pengaruh kondisi sosial dan ekonomi, secara bersama-sama berpengaruh terhadap tingkat pendidikan anak. Dan faktor lainnya seperti pengarruh lingkungan sekitar, motivasi mengenai pendidikan, pemahaman atau pola pikir orang tua yang masih minim, dan kemauan attau keinginan anak itu sendiri untuk sekolah. Dan juga sebagian besar anak-anak di Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung, kota Tanjung Balai pada usia dini sudah pintar dan senang mencari uang dengan cara mencari kerang, dan sejenis kegiatan nelayan lainnya yang mudah mereka kerjakan. Karena anak-anak usia yang masih dini mereka merasa dengan mudah mendapatkan uang sendiri dan merasakan enaknya hasil pencarian mereka sendiri. Jadi, sebagian anak-anak tersebut tidak tterlaly memikirkan kelanjutan pendidikannya, sehingga sebagian besar anak di Kelurahan Pematang Pasir, Kec. Teluk Nibung, kota Tanjung Balai tidak bersekolah dan banyak yang putus sekolah.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 304 Factors affecting social behavior |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan IPS > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 18 Mar 2022 05:11 |
Last Modified: | 18 Mar 2022 05:11 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13653 |
Actions (login required)
View Item |